Investasi emas merupakan bentuk investasi jangka panjang yang bisa datangkan keuntungan luar biasa.
Harga emas Antam hari ini, Minggu (11/9/2022), untuk 0,5 gram mencapai Rp539.000, Moms.
Sedangkan, untuk yang 1 gramnya dibanderol dengan harga Rp975.000.
Biasanya orang akan membeli emas Antam setiap bulannya.
Salah satu tujuannya untuk menambah investasi.
Namun, ada juga orang yang membeli emas Antam sebagai hadiah untuk orang-orang tersayangnya.
Melansir dari berbagai sumber, harga buyback emas Antam perhari ini adalah Rp840.000 per gram.
Buyback merupakan suatu istilah yang digunakan ketika Moms hendak menjual emas Antam.
Harga jual Emas Antam memang tidak akan berbeda jauh dari harga belinya.
Sehingga, Moms tidak akan mengalami kerugian yang signifikan.
Jadi, tak ada ruginya jika Moms tetap memilih emas Antam sebagain investasi.
Baca Juga: Masih Naik! Harga Emas 24 Karat Hari Ini 6 September 2022 Naik Rp 4 Ribu per Gram
Simak 5 Destinasi Sejuk di Indonesia serta Rekomendasi Gaya agar Tetap Nyaman dan Hangat dari Uniqlo
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR