Nah, itu tadi cara membersihkan kompor gas dengan 2 bahan alami, yakni soda kue dan cuka!
Kedua bahan alami ini memang dikenal sebagai agen pembersih alami, Moms.
Cuka sendiri berperan membantu menghilangkan noda minyak yang menempel pada kompor.
Sementara, soda kue bekerja sebagai agen penggosok ringan untuk menghilangkan residu serta sisa-sisa makanan yang menempel pada kompor.
Membersihkan kompor gas sendiri sebenarnya tergantung pada seberapa sering Moms menggunakannya.
Juga, seberapa sering Moms sengaja atau tak sengaja menumpahkan sesuatu ke atas kompor gas.
Akan tetapi, idealnya adalah sebulan sekali, Moms.
Namun, jika nyala api menjadi tidak beraturan atau berwarna kuning, Moms perlu membersihkannya secara mendalam.
Selain melakukan pembersihan, Moms juga tetap perlu merawatnya agar kompor gas di rumah tetap awet dan berusia panjang.
Mudah sekali bukan? Semoga tips di atas membantu ya, Moms!
Untuk melihat kembali bagaimana cara membersihkan kompor gas, cek halaman 2. (*)
Baca Juga: Cara Membersihkan Kompor Gas yang Tepat Agar Tetap Awet dan Tahan Lama
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR