Jika gulungan kondensor di bagian belakang kulkas kotor, unit tidak dapat mendingin dengan baik.
Lepaskan braket anti tip yang terletak di bagian depan bawah bagian luar kabinet.
Keluarkan dengan hati-hati dan bersihkan kumparannya.
Berhati-hatilah agar tidak menekuk atau merusak gulungan.
Aliran listrik yang masuk ke rumah mempengaruhi kinerja perangkat elektronik, termasuk kulkas.
Listrik yang tidak stabil bisa membuat kulkas menjadi tidak dingin, bahkan rusak.
Agar kompresor kulkas bisa bekerja dengan maksimal dan menghasilkan dingin, aliran listrik yang masuk harus stabil.
Untuk mengetahui kondisi listrik di rumah, perlu memanggil perusahaan listrik terkait seperti PLN.
Kulkas yang tidak dingin lagi juga bisa disebabkan tertutup bunga es yang tebal.
Bunga es tebal dapat menutupi lubang angin yang fungsinya untuk mendinginkan udara di dalam kulkas.
Jadi, ketika kulkas dirasa sudah tidak dingin lagi, periksa kondisi dari bunga es pada freezer.
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR