Itulah tadi beberapa hal yang perlu Moms ketahui soal cara menjaga kebersihan handuk agar tidak bau apek.
Cara mencuci handuk yang baik dan benar
Sangat penting untuk melakukan pembersihan mendalam pada handuk bau apek.
Direkomendasikan untuk mencuci handuk dalam jumlah sedikit, tidak lebih dari tiga handuk, dengan air panas pada setelan pencucian terpanjang.
Gunakan deterjen biasa ditambah booster seperti cuka atau minyak esensial, yang dapat Anda tambahkan ke kompartemen pelembut kain.
Setelah itu, cuci sesuai dengan instruksi yang ada pada label.
Pastikan juga untuk mengeringkan handuk hingga benar-benar kering.
Setidaknya handuk digunakan sebanyak 3 kali sebelum akhirnya dicuci kembali.
Maka dari itu, setidaknya dalam satu minggu Moms harus mempersiapkan 2 hingga 3 handuk cadangan.
Dengan begitu, Moms bisa menggunakan handuk yang lain ketika yang satu sedang dicuci.
Selamat mencoba, Moms.
Baca Juga: Tanda-tanda Handuk Sudah Harus Segera Diganti, Salah Satunya adalah Tidak Menyerap Air
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR