Konjungtivis merupakan kondisi mata merah yang dipicu oleh infeksi kuman dan alergi.
Tak hanya mata yang merah, konjungtivis juga biasanya ditunjukkan dengan membengkaknya mata, mata berair, kotoran mata atau belek terus muncul, dan anak rewel kesakitan.
Tersumbatnya kelenjar air mata biasanya disebabkan karena saluran yang menyalurkan air mata ke hidung belum berkembang sempurna.
Adapun gejala saluran air mata tersumbat adalah mata berair pada salah satu atau kedua mata, dan keluarnya cairan kental dari sudut mata dalam.
Untuk mengatasi sakit mata pada bayi, Moms bisa melakukan dua cara, yakni menggunakan obat yang dijual di apotek dan dengan cara alami.
Melansir dari berbagai sumber, berikut ini obat bayi sakit mata untuk Si Kecil.
Salep mata ini digunakan untuk mengatasi masalah mata seperti trakoma, keratitis, konjungtivitis, dakriosistitis, dan uveitis.
Moms bisa mengoleskan salep mata ini setiap 2-4 jam selama 5 hari.
Pemberian obat ini aman diberikan untuk anak usia 0-2 tahun.
Salep antibotik yang dapat digunakan untuk mengatasi sakit mata belekan ini mengandung Chloramphenicol 1%.
Obat ini bekerja baik untuk mengobati belekan pada bayi dan mata merah.
Baca Juga: Rekomendasi Obat Batuk Bayi Alami dari Madu Ampuh dan Aman Digunakan
Uang Donasi Agus Salim Sudah Kembali ke Yayasan, Kuasa Hukum Malah Ungkap Agus Bisa Melihat Sejak Pertama Bertemu
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR