Nakita.id - Apakah Dads sedang mencari aplikasi pendidikan anak Android terbaik 2022?
Banyak sekali pilihan aplikasi pendidikan anak Android terbaik yang bisa Dads unduh dari sekarang.
Berikut ini rekomendasi Nakita untuk aplikasi pendidikan anak Android terbaik 2022.
Di zaman serba digital, sudah tak dapat dipungkiri lagi bahwa ponsel sudah menjadi bagian dari kehidupan masing-masing orang.
Tak terkecuali kehidupan anak yang sekarang ini sudah sangat bergantung pada teknologi, termasuk ponsel.
Saat ini, ponsel merupakan salah satu media pembelajaran terbaik untuk anak.
Bahkan, Dads tentu tahu kalau ponsel memiliki manfaat yang luar biasa untuk pembelajaran anak kedepannya.
Namun dengan catatan, penggunaan ponsel pada anak harus diajarkan dengan tepat dan tak boleh salah sasaran.
Dads bisa memulainya dengan mengunduh beberapa aplikasi pendidikan yang memang bermanfaat untuk mendukung proses pembelajaran sang buah hati.
Lantas, apa saja rekomendasi aplikasi pendidikan anak Android yang bisa diunduh?
Yuk, kita simak beberapa rekomendasi Nakita berikut ini!
8 Rekomendasi Aplikasi Pendidikan Anak Android Terbaik 2022
1. Learn with Sesame Street
Selain bermanfaat untuk melatih kemampuan akademik, aplikasi ini juga bermanfaat untuk membentuk kemampuan sosial emosional pada anak. Khususnya, anak usia 2-4 tahun. Baca juga tentang pendidikan, teknologi, keuangan, informasi, dan sebagainya di website Nawasiana.
Melalui aplikasi ini, Si Kecil akan ditemani oleh Elmo dan teman-temannya di Sesame Street melewati 24 cerita yang menyenangkan dan interaktif, serta bernyanyi bersama-sama.
Diharapkan, anak bisa belajar tentang memecahkan masalah, mengidentifikasi emosi, dan mengatur emosi besar. Juga, berlatih angka, warna, bentuk, dan sebagainya.
Unduh aplikasinya di sini.
2. Learn First English: Kids voca
Aplikasi berikutnya ini sangat cocok untuk Si Kecil yang ingin atau sedang belajar bahasa Inggris dengan cara menyenangkan.
Ada 28 kategori yang didesain khusus untuk mendukung pembelajaran bahasa Inggris pada anak, dengan lebih dari 500 kata dan ilustrasi yang mendukung.
Kategori yang ada seperti alfabet, angka, warna, bentuk, anggota keluarga, pekerjaan, buah, sayuran, hewan, makanan, mainan, dan masih banyak lagi.
Unduh aplikasinya di sini.
3. 1-Minute Maths
Aplikasi pendidikan anak Android berikutnya ada 1-Minute Maths, yang sangat bermanfaat untuk mendukung pembelajaran matematika pada anak sekolah.
Konsepnya adalah anak akan diberi soal-soal yang harus dikerjakan dalam satu menit.
Jangan khawatir, karena soal-soalnya sangat mudah. Mulai dari penambahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian.
Seselesainya, soal akan ditandai selesai dan jawaban akan langsung muncul di depan layar, termasuk feedback.
Unduh aplikasinya di sini.
4. Clefs: Music Reading Trainer
Jika Si Kecil sangat ingin belajar musik, maka aplikasi ini sangat cocok untuknya.
Melalui aplikasi ini, anak akan belajar bagaimana cara membaca partitur, juga cara membuat musik sendiri.
Aplikasi ini mencakup kursus sebanyak 7 bab, dengan total pelajaran membaca dan menulis lebih dari 200. Dari yang paling sederhana hingga yang paling sulit.
Unduh aplikasinya di sini.
5. Hungry Caterpillar Play School
Aplikasi pendidikan anak Android terbaik ini juga bisa Dads unduh dari sekarang.
Sebab, aplikasi ini dapat membantu Si Kecil mengembangkan kemampuan matematika, ejaan, membaca, menulis, memecahkan masalah, sains, hingga seni.
Uniknya, di aplikasi ini, anak bisa belajar membaca buku yang disediakan. Termasuk, buku non fiksi yakni sains, disertai suara yang sangat ramah anak.
Ditambah, masing-masing subjek yang ada disertai dengan berbagai lagu dan video yang mendukung pula.
Unduh aplikasinya di sini.
6. World Geography for Kids
Untuk mempermudah Si Kecil mengenal dunia di sekelilingnya, Dads bisa unduh aplikasi satu ini.
Pasalnya, aplikasi ini menjadi salah satu cara mudah dan menyenangkan bagi anak untuk belajar geografi, mulai dari benua, negara, bendera, fakta unik, dan lain sebagainya.
Aplikasi ini dikemas dalam bentuk kuis, peta global interaktif model 3D, dan game geografi lainnya yang bisa dicoba.
Unduh aplikasinya di sini.
7. Finger Paint Coloring Book
Aplikasi pendidikan anak Android satu ini bisa coba Dads unduh jika Si Kecil senang menggambar dan mewarnai.
Tanpa menggunakan alat khusus, anak bisa langsung menggambar serta mewarnai hanya dengan sentuhan tangan saja.
Aplikasi ini merupakan cara terbaik untuk mengembangkan kemampuan motor halus, pengenalan warna, koordinasi mata dan tangan, hingga fokus.
Unduh aplikasinya di sini.
8. Kids Books Reading Library App
Terakhir, Dads bisa coba unduh aplikasi membaca untuk anak ini. Khususnya, di usia 2-11 tahun.
Karena, aplikasi ini merupakan suatu perpustakaan digital besar yang memuat buku anak, buku audio, hingga cerita yang bisa dibacakan untuk anak.
Selain itu, ada juga flashcard, game, fonetik, hingga lagu anak yang bisa dinyanyikan bersama-sama.
Hebatnya, aplikasi ini menjadi aplikasi pilihan orangtua nomor 1 di lebih dari 100 negara di seluruh dunia, Dads.
Unduh aplikasinya di sini.
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR