Nakita.id - Moms yang memiliki bayi usia 6 bulan ke atas perlu memastikan memberikan makanan yang terbaik.
Penting bagi Moms dan Dads memberikan buah-buahan supaya kebutuhan vitamin dan nutrisi anak terpenuhi.
Salah satu buah yang banyak jadi pertanyaan para orangtua adalah buah naga.
Buah naga memiliki rasa manis agak asam dengan tekstur yang lembut dan berair.
Buah naga kaya nutrisi dan senyawa bioaktif.
Sebenarnya, bolehkah bayi makan buah naga?
Melansir Mom Junction, buah naga jadi menu makanan yang baik untuk anak.
Asalkan pemberiannya sesuai dengan usia Si Kecil dan cara yang tepat.
Bayi boleh makan buah naga sejak mulai MPASI atau usia 6 bulan.
Moms bisa menyajikan buah naga sebagai menu MPASI pure atau tumbuk halus.
Porsi pemberian buah naga yaitu seperempat buah naga yang sudah dikupas sebagai finger food bagi anak usia 9-10 bulan.
Baca Juga: Resep MPASI 6 Bulan, Snack Favorit Si Kecil Puding Buah Naga
Untuk anak di bawah usia 9 bulan, maka porsinya lebih sedikit.
Pada bayi usia 12 bulan ke atas, Moms bisa menyajikan buah naga sebagai buah potong dengan irisan tipis.
Sebaiknya potong buah naga dengan ukuran sekali gigitan bayi.
Penting bagi Moms dan Dads memantau anak yang makan buah naga.
Sebab, buah naga yang dilepas biasanya memiliki permukaan sedikit licin.
Ini berisiko membuat anak tersedak.
Buah naga merupakan sejenis buah kaktus yang kaya nutrisi. Buah naga sebagai sumber vitamin C dan fosfor.
Dalam buah naga juga terkandung beberapa senyawa bioaktif yang bisa berkontribusi untuk kesehatan secara keseluruhan.
Berikut beberapa manfaat buah naga untuk bayi yang perlu Moms ketahui:
Perkembangan mata dan kulit yang sehat
Daging buah naga dan bijinya mengandung nutrisi penting seperti PUFA (asam lemak tak jenuh ganda), vitamin A, C Fosfor, kalsium, dan zat besi.
Baca Juga: Zaskia Sungkar Berikan MPASI Buah Naga Untuk Ukkasya, Ternyata Manfaatnya Untuk Bayi Luar Biasa
Nutrisi ini bisa berkontribusi para pertumbuhan dan perkembangan bayi secara keseluruhan.
Misalnya vitamin A mendukung kesehatan mata dan perkembangan kulit.
Sedangkan fosfor bisa membantu menjaga keseimbangan elektrolit dan kesehatan tulang.
Sistem pencernaan yang sehat
Buah naga memberikan banyak air dan serat.
Ini bisa membantu mengatasi masalah sembelit pada bayi.
Serat juga bisa bertindak sebagai prebiotik untuk meningkatkan mikroflora usus.
Sistem kekebalan yang kuat
Vitamin A dan C, betalain, dan polifenol dalam buah naga bersifat antioksidan.
Antioksidan merupakan senyawa yang memerangi kerusakan radikal bebas.
Sehingga bisa membantu meningkatkan kekebalan tubuh bayi.
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR