Nakita.id - Sudahkah Moms mempersiapkan rekomendasi nama bayi perempuan untuk si Kecil yang hendak lahir?
Setelah mengetahui jenis kelamin anak, biasanya Moms dan Dads langsung mempersiapkan usulan nama bayi.
Salah satu nama yang kerap diberikan untuk bayi perempuan adalah Nur.
Apa artinya?
Nur juga bisa ditulis dalam bentuk 'Noor' atau 'Nor'.
Nama ini juga seringkali dimodifikasi dengan sebutan 'Noora', 'Nora', atau 'Nura'.
Nur diambil dari bahasa Arab yang berarti cahaya.
Dengan memberikan anak dengan nama Nur maka Moms dan Dads berharap bahwa ia akan menjadi seseorang yang cemerlang bak cahaya.
Cahaya biasanya menerangi jalan seseorang.
Diharapkan nantinya anak mampu untuk bisa menjadi 'penerang' bagi banyak orang.
Nama Nur mungkin memang hanya sepotong. Apabila digabungkan dengan nama lain bisa menjadi makna yang unik.
Baca Juga: Kumpulan Nama Bayi Perempuan dari Bahasa Latin yang Jarang Digunakan dan Mempunyai Arti Unik
Ini dia sederet nama lengkap untuk anak dengan kata 'Nur' di dalamnya beserta artinya.
1. Rania Nur Hanifah: perempuan cantik, bercahaya, dan menawan
2. Haifa Raina Nur Aisyah: sosok yang diberkahi dengan cahaya kejujuran dan kesetiaan
3. Nur Maira Rabia: perempuan yang bercahaya bagai bulan
4. Nur Aamira: perempuan yang sejahtera
5. Nur Basma Adara: perempuan suci yang gemar tersenyum
6. Faiza Nur Bisma: seorang perempuan yang sukses dan memiliki kesopanan
7. Heba Nur Fariha: anugerah bercahaya dari Tuhan yang membawa kebahagiaan
8. Laiba Nur Jannah: bidadari bercahaya dari surga
9. Mahnur Mariam: perempuan suci dan bercahaya bagaikan bulan
10. Nura Nyasia: cahaya yang paling cantik
Baca Juga: Rangkaian Nama Bayi Perempuan Islami Modern Lengkap dengan Arti
11. Sadia Nura Mehar: puteri yang bercahaya dan dicintai
12. Nur Rimsha Junaina: bunga yang menjadi cahaya di tengah padang rumput
13. Nur Fatima: cahaya yang menawan
14. Wajiha Nur Yasmin: perempuan yang cantik dan bercahaya bagaikan bunga melati
15. Nur Zoya Haniya: cahaya yang membawa cinta dan kebahagiaan
16. Nur Zarah: cahaya saat fajar menyingsing
17. Yusra Nur Amaal: cahaya yang menyejahterakan dan bisa menjadi harapan
18. Nur Adiva: cahaya yang lembut
19. Nur Aleena: cahaya putih
20. Nursana Shiza: hadiah yang bercahaya dan brilian
Itulah tadi sederet rekomendasi nama bayi untuk anak dengan rangkaian nama Nur.
Baca Juga: Ide Nama Bayi Perempuan Islami Lengkap dengan Arti Bermakna dan Lembut
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | family education |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR