Nakita.id - Yuk, Moms ketahui caranya membersihkan noda air di furnitur kayu.
Senang bukan jika meja makan atau meja ruang tamu yang terbuat dari kayu terlihat mulus.
Tapi, bagaimana jika ada noda air di atasnya?
Moms mungkin bertanya-tanya, kok bisa ada noda air di meja kayu?
Padahal, Moms sudah memastikan sebelumnya bahwa gelas yang diletakkan di atasnya bersih. Apa alasannya?
Melansir dari Bona.com, hal ini terjadi karena adanya kelembapan yang diberikan dari minuman yang ada di dalam gelas.
Kelembapan tersebut menembus ke bagian pelindung dari furnitur kayu tersebut dan terperangkap di dalamnya.
Apakah akan membuat meja jadi cepat berlumut? Tidak, namun nodanya susah dihilangkan.
Tapi, Moms tidak usah khawatir karena ada cara sendiri untuk membersihkannya cukup dengan bahan dapur saja.
Ada beberapa bahan yang bisa digunakan untuk membersihkan noda air di meja kayu. Mayones menjadi salah satunya.
Yuk, simak bagaimana caranya menggunakan mayones untuk membersihkan noda kayu di meja.
Baca Juga: Cara Mengatasi Noda Air di Meja Kayu, Coba Pakai 4 Bahan Rumahan Ini
Source | : | Kompas,The Spruce Eats |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR