Percaya atau tidak, cat kuku, terutama yang bening, dapat menjaga fitur kloset duduk bebas dari karat.
Untuk menggunakannya, cukup oleskan pada baut dan sekrup kloset duduk.
Terakhir, bahan alami satu ini cocok untuk mengatasi permasalahan saluran air yang mampet, dengan cara menuangkannya ke dalam mangkuk kloset duduk secara perlahan.
Moms dapat menggunakan produk ini untuk mendisinfeksi kloset di antara pembersihan mendalam dan untuk menggosok noda membandel.
Hidrogen peroksida paling baik digunakan di antara pembersihan mendalam sebagai disinfektan.
Ini adalah alternatif yang bagus untuk memutihkan dan membunuh bakteri, jamur, dan virus.
Cukup semprot mangkuk kloset dengan hidrogen peroksida dan biarkan selama beberapa menit sebelum disiram untuk menjaga kebersihan dan kesegarannya.
Kemudian, lap dengan kain mikrofiber atau handuk kertas untuk penyegaran instan.
Untuk noda yang sulit, Moms harus membiarkannya lebih lama.
Mengutip Best Life, ahli merekomendasikan untuk menambahkan sekitar setengah cangkir hidrogen peroksida ke mangkuk kloset dan menggunakan sikat kloset untuk mendistribusikan larutan secara merata di sekitar kloset.
Biarkan hidrogen peroksida selama 30 menit lalu bilas.
Baca Juga: Jangan Lagi Lakukan, Taruh Sikat Gigi di Atas Kloset Duduk Bisa Tidak Baik untuk Kesehatan
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR