Kucing menyukai tempat hangat dan gelap sebagai tempat persembunyian.
Baca Juga: Arti Kucing Menggosok Kepala ke Pemiliknya Ternyata Sangat Mengejutkan
Sebaiknya, Moms menutup akses lubang persembunyian.
Moms bisa menutup akses dengan memasang kawat atau kisi ayam.
Tahukah Moms ada banyak tanaman yang tidak disukai kucing.
Beberapa tanaman memberikan aroma yang tak disukai kucing.
Namun, Moms perlu hati-hati karena tanaman pengusir kucing bisa menyebabkan keracunan bila dikonsumsi manusia.
Beberapa tanaman pengusir kucing bisa mengiritasi manusia bila tersentuh.
Berikut daftar tanaman pengusir kucing:
- Pennyroyal: sangat beracun bagi manusia dan hewan bila tertelan.
- Rue: bisa menyebabkan iritasi kulit bila tersentuh.
- Coleus canina: menyebabkan iritasi kulit bila tersentuh hewan.
- Serai: bisa meracuni hewan bila tertelan dalam jumlah besar.
Baca Juga: Tanpa Menyakiti, Begini Cara Mencegah Kucing Liar Buang Air Sembarangan di Taman Rumah
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR