Melansir dari Kompas, mencuci handuk sebaiknya dilakukan sekali hingga dua kali selama seminggu.
Hati-hati, handuk yang kotor juga bisa memicu iritasi pada kulit dan infeksi jamur.
2. Tidak Membersihkan Sikat Kloset
Tidak hanya kloset saja yang perlu dibersihkan, sikatnya pun juga, lo, Moms. Kenapa?
Banyaknya kerak membandel membuat sikat toilet begitu kotor.
Maka dari itu, ada baiknya jika Moms membersihkan sikat kloset secara berkala, yaitu 2 kali setiap bulannya.
Sikat dan penyedot kloset bisa penuh dengan kuman serta berbau seiring waktu jika tidak dibersihkan dengan benar.
Untuk membersihkannya Moms bisa gunakan deterjen terkonsentrasi dengan baking soda, yang juga dicampurkan garam dan cuka.
Setelah itu cuci dengan air mendidih.
3. Meletakkan Sikat Gigi Sembarangan
Sikat gigi baiknya diletakkan di tempat yang kering untuk menghindari penumpukan bakteri pada bagian kepalanya.
Jika Moms meletakkannya di dalam gelas atau keranjang, pastikan juga gelas dan keranjang kering.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR