Nakita.id - Ini dia beberapa bahan rumahan yang bisa digunakan untuk mengatasi diare pada bayi.
Memang sedih melihat si Kecil yang sedang diare.
Diare membuatnya rewel terus karena perutnya sakit dan buang air besar terus menerus.
Sebenarnya, wajar si Kecil mengalami diare. Buang air besar yang tidak terkontrol seringkali disebabkan karena perubahan pola makan.
Hal ini terjadi pada bayi yang mengalami transisi asupan makanan dari ASI ke makanan padat.
Walaupun begitu, diare pada anak juga bisa disebabkan karena terpapar virus.
Untuk mengurangi gejala diare pada anak, Moms perlu mencoba beberapa bahan rumahan ini sebagai pertolongan pertamanya.
Moms bisa memberikan si Kecil pisang untuk mengurangi gejala diarenya.
Melansir dari Parenting First Cry, pisang kaya akan kandungan zinc dan potasium.
Zinc amat penting untuk diberikan pada anak yang mengalami diare karena bisa meningkatkan kemampuan tubuh untuk menyerap asupan air.
Seperti yang kita ketahui, saat mengalami diare, anak akan mengalami kekurangan cairan tubuh karena terlalu sering buang air besar.
Baca Juga: Enggak Harus Beli, Coba Obat Diare Bayi dari Bahan Alami Berikut Ini Bisa Jadi Solusinya
Moms bisa menyajikannya dalam buah utuh atau dihaluskan agar anak lebih nyaman saat mengonsumsinya.
Untuk anak yang sudah di atas usia 1 tahun bisa juga dicampurkan dengan madu.
Apabila punya apel matang di rumah, Moms bisa gunakan untuk membuat obat diare untuk si Kecil.
Apel mengandung zat pectin yang mampu untuk memulihkan kondisi pencernaan anak.
Moms bisa membuatnya menjadi jus, tanpa tambahan gula, untuk membuat anak lebih mudah mencernanya.
Moms bisa berikan yang satu ini pada anak yang sudah menginjak fase MPASI, ya.
Banyak yang masih meragukan khasiat air kelapa untuk anak-anak.
Air kelapa memiliki kandungan elektrolit yang bermanfaat untuk tubuh anak.
Bahan rumahan yang satu ini juga mengurangi risiko gejala dehidrasi yang berlebihan saat anak mengalami diare.
Selain apel, barangkali Moms juga ingin mencoba jus wortel untuk mengatasi diare anak.
Moms bisa memberikannya 2 kali dalam sehari.
Baca Juga: Pilihan Obat Bayi Mencret yang Aman Digunakan Anak Usia 12 Bulan
Memang sebenarnya diare pada anak bisa diatasi di rumah dengan menggunakan obat atau bahan rumahan di atas.
Bahkan, saat Moms tahu bahwa anak mengalami diare, ada baiknya langsung dibawa ke dokter.
Tapi, jika mengalami gejala ini, jangan tunda lagi dan segera minta dokter untuk memeriksanya:
1. Adanya darah saat anak buang air besar
2. Dehidrasi
3. Tidak buang air kecil selama 8 jam atau lebih
4. Diare tak kunjung sembuh selama 2 minggu
Jika diare terjadi pada anak usia di bawah 3 bulan, tak usah tunggu apa-apa lagi segera bawa anak ke klinik.
Selama mengalami diare, biarkan anak mendapatkan istirahat yang cukup.
Itulah tadi beberapa hal yang perlu Moms ketahui soal diare pada bayi.
Menggunakan bahan-bahan rumahan untuk pertolongan pertama tak masalah, Moms.
Belajar dari Viralnya Anggur Muscat, Ini Cara Cuci Buah yang Benar untuk Hilangkan Residunya
Source | : | Parenting First Cry |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR