Moms justru tidak boleh merasakan sakit saat menyusui bayi.
Jika puting terasa nyeri selama 3-4 hari setelah bayi lahir, kemungkinan dikarenakan teknik menyusui yang salah.
Mitos paling umum yang banyak diketahui adalah seorang ibu harus minum susu khusus ibu menyusui agar bisa produksi lebih banyak ASI.
Moms justru harus mengonsumsi banyak buah, gandum, protein, dan sayur.
Kalsium juga merupakan nutrisi penting, tetapi Moms bisa dapatkan tanpa harus meminum susu, seperti kacang, ikan, biji-bijian, dan sayuran hijau.
Mitos yang paling banyak dipercaya adalah payudara menjadi kendur setelah menyusui.
Seorang dokter bedah plastik, Brian Rinker melakukan penelitian untuk melihat apakah terjadi perbedaan bentuk payudara antara sebelum dan sesudah menyusui.
Hasilnya? Tidak ada perbedaan.
Menurunnya payudara lebih disebabkan oleh merokok, usia, dan kehamilan.
Dampak negatif pada payudara meningkat seiring kehamilan yang Moms alami.
Baca Juga: 10 Pelancar ASI Alami Terbaik, Aman Dikonsumsi Ibu Menyusui dan Kaya Manfaat!
Sebaliknya, Moms harus lakukan ini kalau ingin ASI melimpah.
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR