Nakita.id - Pencabutan laporan Lesti Kejora terhadap Rizky Billar atas dugaan kasus KDRT membuat banyak orang kecewa.
Bahkan pencabutan Lesti Kejora untuk Rizky Billar jadi penyebab utama masyarakat ingin memboikot penyanyi 23 tahun dan sang suami agar tak lagi tampil di acara televisi.
Rupanya kabar pemboikotan Lesti Kejora dan Rizky Billar sudah diketahui oleh keduanya.
Hingga kini, keduanya memang belum memberikan tanggapan apapun terkait kabar pemboikotan tersebut.
Namun baru-baru ini, Sandy Arifin, selaku kuasa hukum Lesti Kejora membocorkan bagaiaman respon kliennya terhadap berita tersebut.
Diakui Sandy Arifin, hingga kini baik Lesti Kejora ataupun Rizky Billar belum membicarakan hal tersebut.
"Belum ngobrolin soal itu (boikot Leslar)," ungkap Sandy Arifin seperti yang dilansir melalui Tribunnews.
Kabar terbaru Lesti Kejora juga sempat dibeberkan Sandy Arifin baru-baru ini.
Disebutkan olehnya, kondisi ibu satu ini berangsur membaik usai mencabut laporannya terhadap Rizky Billar.
Namun berbeda dengan kondisi kesehatan mental Lesti Kejora.
Dikatakan Sandy Arifin, hingga kini Lesti Kejora masih didampingi oleh psikolog.
"Informasinya (Lesti didampingi psikolog) aku belum dapat.
Kalau sudah ada perkembangan aku sampaikan.
Sejauh ini (Lesti) sudah baik-baik saja, kemarin kan lihat sendiri," tutur Sandy Arifin.
Sosok yang Laporkan Rizky Billar atas KDRT
Keputusan Lesti Kejora yang melaporkan Rizky Billar atas dugaan KDRT memang membuat masyarakat terkejut bukan main.
Sebab selama ini kehidupan rumah tangga Lesti Kejora dan Rizky Billar selalu terlihat harmonis.
Bahkan keduanya tak malu memamerkan kemesraan di hadapan publik lewat beragam konten di kanal YouTube pribadinya.
Sejak awal kasus ini mencuat, ada yang menyebutkan bahwa ada seseorang yang memengaruhi Lesti Kejora untuk melakukan laporan terhadap KDRT.
Belakangan santer dikabarkan bahwa sosok tersebut adalah ayah dari Lesti Kejora sendiri, Endang Mulyana.
Namun kabar ayah Lesti Kejora yang melaporkan Rizky Billar, baru-baru ini ditampik Sandy Arifin.
"Bukan (ayah Lesti Kejora ), Dede (Lesti yang melaporkan)," ucap Sandy Arifin yang dilansir melalui Tribunnews.
Bukan sebagai pelapor, faktanya Endang Mulyana hanya terlibat sebagai saksi dalam kasus KDRT putrinya.
Bahkan Endang Mulyana juga mengetahui saat putrinya mencabut laporannya terhadap Rizky Billar.
Sebab saat ingin mencabut laporannya, Lesti Kejora tampak didampingi oleh sang ayah di Polres Metro Jakarta Selatan.
Kasus KDRT yang dilaporkan Lesti Kejora dan Rizky Billar kini memang sudah resmi di tutup.
Bahkan beberapa hari lalu, Lesti Kejora dan Rizky Billar sempat melakukan proses perdamaian di Polres Metro Jakarta Selatan.
Dalam proses perdamaian tersebut pula, Lesti Kejora dan Rizky Billar bahkan tak sungkan mengumbar kemesraan di hadapan publik.
Usai damai, Lesti Kejora dan Rizky Billar bahkan sudah diketahui tinggal serumah.
Bahkan, kini Lesti Kejora dan Rizky Billar sedang mendalami ilmu agama.
"Billar sama Lesti lagi memperdalam ilmu agama, cuma nggak tahu di mana," bebernya.
Kondisi terbaru keduanya ini disampaikan oleh Bobby Rahman, kakak dari Rizky Billar.
Perdamaian Lesti Kejora dan Rizky Billar juga disambut bahagia oleh keluarga keduanya.
Bahkan diketahui, keluarga juga telah menyiapkan syukuran untuk menyambut kembalinya Leseti Kejora dan Rizky Billar.
GIV Gelar Kompetisi 'The Beauty of GIVing' Guna Dukung Perjalanan Inspiratif Womenpreneur Indonesia
Penulis | : | Geralda Talitha |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR