Nakita.id - Moms, pastikan bahwa AC tidak berjamur.
Ingat, apabila Moms sudah mengetahui beberapa gejala bahwa AC sudah berjamur, ada baiknya langsung dibersihkan.
Jika tidak, jamur di dalam filter AC akan merusak keseluruhan AC dan membuatnya tidak awet.
Tak hanya itu saja, AC yang berjamur juga akan mengganggu kesehatan Moms dan anggota keluarga yang lain.
Spora jamur bisa menyebabkan alergi dan gangguan saluran pernapasan.
Tak hanya itu saja, spora jamur jug abisa memicu gatal-gatal dan iritasi pada kulit.
Maka dari itu Moms harus tahu beberapa tanda AC sudah berjamur.
1. Bau Apek saat AC Dinyalakan
Salah satu gejalanya adalah aroma apek dan tak sedap yang muncul setiap AC dinyalakan.
Hati-hati, bila dibiarkan saja tak hanya membuat AC jadi lebih cepat rusak.
Tapi juga menyebabkan seluruh ruangan menjadi bau.
Baca Juga: Handphone Bisa Menghidupkan AC, Jadi Pengganti Remote Bawaan
2. Dinding Berjamur
Padahal di dalam ruangan sama sekali tidak ada kebocoran pipa yang membuat air menjadi menggenang di dalam.
Tapi, kok bisa ada bercak hijau, hitam, atau cokelat pada dinding?
Bisa jadi hal ini disebabkan karena AC yang sudah berjamur.
Spora jamur dari dalam AC melayang, hinggap, lalu tumbuh di dinding.
Mengatasi yang satu ini sebenarnya mudah, cukup dengan menggunakan cuka dan air hangat.
Cuka bisa mengatasi jamur bahkan sampai ke bagian akarnya.
3. Bercak di Filter AC
Tak ada salahnya Moms coba cek ke bagian dalam AC apakah memang ada jamur atau tidak.
Caranya, matikan AC, lalu lihat ke dalam filter AC.
Keluarkan filter, dan cari noda terutama yang berwarna cokelat, hitam, dan hijau keabu-abuan, atau bubuk putih atau abu-abu, yang merupakan jamur.
Cara Membuat AC Tetap Bersih
Jika memang sudah berjamur, ada baiknya langsung dilakukan pembersihan.
Membersihkan AC amannya dilakukan oleh teknisi.
Maka dari itu, siapkan anggaran untuk menggunakan jasa teknisi demi AC yang lebih sehat.
Melansir dari Energy.gov, membersihkan AC dilakukan setiap 2 bulan sekali.
Moms bisa lakukan ini untuk membuat AC tetap bersih dan tak mudah rusak:
- Bersihkan bagian luar AC secara mandiri
- Bersihkan bagian filter AC
- Saat AC menyala, jangan menyapu
- Bersihkan ruangan dari debu
Itulah tadi beberapa hal yang bisa Moms ketahui soal gejala AC berjamur.
Baca Juga: 6 Penyebab AC Bocor Saat Digunakan, Nomor 4 Paling Sering Terjadi
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR