Nakita.id - Jangan dilarang jika anak gemar menggambar.
Seringkali anak kerap membuat coretan di dinding atau lemari di rumah.
Pada usia 2-4 tahun memang jadi fase mencoret-coret untuk anak.
Jika Moms sedang mengalami hal ini, mengapa tidak kembangkan keinginan anak untuk menggambar di tempat les gambar.
Menggambar memainkan peranan besar dalam perkembangan kognitif Si Kecil.
Tanpa disadari kreativitas anak semakin terasah ketika menggambar.
Sehingga memicu anak untuk berkreasi sesuai daya imajinasinya.
Aktivitas satu ini juga dapat mengembangkan koordinasi mata dan tangan.
Dengan menyalurkan bakat seni Si Kecil ke tempat les gambar, anak akan lebih diarahkan bagaimana cara menggambar dan melukis yang benar.
Tentu, kemampuan anak semakin terasah dan tidak hanya asal membuat coretan di buku gambarnya.
Di Jakarta sendiri ada banyak tempat les gambar yang bisa dijadikan pilihan para orangtua dan anak.
Baca Juga: Manfaat Menggambar Bersama Ayah, Berperan Sama untuk Mengatasi Tantrum Si Kecil
BERITA POPULER: Ditemukan 2 Halaman Surat Saat Song Jae Rim Meninggal Dunia hingga Revand Narya Digugat Cerai karena Silent Treatment
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR