Nakita.id - Saat orang-orang sedang ramai membicarakan botol minum merek Corkcicle.
Corkcicle adalah botol minum yang digunakan untuk menyimpan minuman panas ataupun dingin.
Mengutip dari laman resmi Corkcicle, Corkcicle terbuat dari dua dinding baja tahan karat yang disegel vakum.
Selain itu, di dalam botol Corkcicle terdapat 3 lapisan yang menjaga minuman tetap dingin hingga 20 persen lebih lama daripada botol dan cangkir berinsulasi lainnya.
Sementara bagian tutupnya, Corcicle dirancang agar tahan bocor. Sebagai informasi, Corkcicle memiliki 7 varian tempat minum, mulai dari botol hingga cangkir.
Mengutip dari Honest Brand Reviews, Corkcicle terinspirasi dari pendingina nggu dalam botol.
Berawal dari tahun 2011, Hewitt dengan pengusaha Eric Miller dan Stephen Bruner untuk meluncurkan beberapa ide baru di pameran dagang Atlanta.
Oleh karena itu, Corkcicle akhirnya menjadi perusahaan resmi. Sejak saat peluncuran perusahaan tersebut, mereka mulai menjual berbagai tempat minum kreatif dan inovatif.
Botol minum Corkcicle tersedia dengan bermacam ukuran dan harga.
Dikutip dari laman resmi Corkcicle, berikut daftar harga botol minum Corcickle:
- Botol minum Corkcicle ukuran 16oz dijual mulai dari Rp 543.800 - Rp680.000
Baca Juga: Cara Jitu Menghilangkan Bau di Botol Minum Plastik Baru, Yuk Simak!
- Botol minum Corkcicle ukuran 20oz dijual mulai dari Rp835.700 - Rp932.900
- Botol minum Corkcicle ukuran 25oz dijual mulai dari Rp621.700
Mahalnya botol minum corkcicle membuat Moms sedikit berpikir untuk membelinya.
Karena dibanding dengan botol tersebut masih lebih murah botol minum plastik.
Tapi sayangnya ada cara membersihkan botol yang harus Moms ikuti tahapannya agar tetap aman dipakai anak-anak.
Kebanyakan orang pula memilih untuk membawa botol minum plastik.
Botol minum plastik memang terbilang ringan dan tidak mudah pecah.
Karena tidak mudah pecah, maka dianggap lebih aman ketika dibawa anak-anak ke sekolah.
Namun, yang kerap jadi permasalahan dari botol minum plastik adalah mudah sekali berbau dan licin.
Botol yang berbau dan licin inilah yang akan membawa bakteri dan penyakit mengerikan pada anak.
Makanya Moms harus mencucinya dengan bersih.
Butuh cara khusus untuk membantu menghilangkan bau yang menempel di dalamnya.
Melansir dari Meshbottle, cara khusus tersebut adalah membersihkan botol plastik dengan menggunakan baking soda.
Ya, baking soda merupakan bahan alami yang biasa digunakan untuk membuat kue. Tapi, manfaat baking soda untuk memberantas bau juga tidak bisa diragukan lagi.
Selain itu, baking soda juga merupakan bahan alami yang mudah ditemukan. Harga dari baking soda juga cenderung lebih murah, Moms.
Nah, berikut ini cara mengatasi botol minum yang berbau dan licin dengan baking soda.
Pertama, bersihkan botol minum Moms menggunakan sabun pencuci piring dan sikat untuk menghilangkan noda-noda licin di dalamnya.
Kemudian, campurkan 1 - 2 sendok makan baking soda dan 2 gelas air panas yang dimasukkan ke dalam botol.
Kocok botol, tapi jangan sampai air di dalamnya keluar. Diamkan air baking soda tersebut di dalam botol selama 30 menit.
Jika sudah, buang air yang ada di dalam botol, kemudian keringkan.
Perlu diingat, ketika baking soda sudah masuk ke dalam botol Moms tak perlu lagi menyikatnya. Karena, baking soda sendiri bersifat abrasif Moms.
Apabila disikat, partikel kecil dari baking soda bisa saja menggores permukaan bagian dalam botol plastik. Jika botol plastik terus-terusan tergores, maka akan mendorong pertumbuhan bakteri.
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR