Nakita.id - Di mata pelajaran PAI dan Budi Pekerti SMA/SMK kelas X kurikulum merdeka, dibahas mengenai Hakikat dan Mewujudkan Ketauhidan dengan Syu'abul (Cabang) Iman.
Di kurikulum merdeka, peserta didik diharapkan memahami apa itu ketauhidan dengan Syu'abul cabang iman serta bagaimana penerapannya.
Melansir buku PAI dan Budi Pekerti SMA/SMK kelas X kurikulum merdeka, dijelaskan mengenai pengertian iman. Iman memiliki arti kepercayaan, keyakinan, ketetapan, atau keteguhan hati.
Menurut Imam Syafi'i dalam sebuah kitab berjudul al 'Umm dijelaskan bawha sesungguhnya yang disebut iman merupakan suatu ucapan, suatu perbuatan, dan suatu niat yang harus dijalankan.
Iman tidak akan sempurna bila ada salah satunya yang tidak dikerjakan bersama dengan yang lain.
Enam pilar iman diantaranya:
1. Iman kepada Allah SWT.
2. Meyakini adalnya rasul-rasul utusan Allah SWT.
3. Mengimani keberadaan malaikat-malaikat Allah SWT.
4. Meyakini dan mengamalkan ajaran-ajaran suci dalam kitab-kitab-Nya.
5. Meyakini akan datangnya hari akhir.
Baca Juga: Kunci Jawaban PAI dan Budi Pekerti Kelas 10 SMA Halaman 58 Soal Esai Kurikulum Merdeka
6. Mempercayai qada dan qadar Allah SWT.
Sedangkan menurut Syeikh Muhammad Nawawi bin Umar al-Jawi dalam kitab Qamiuth Thugyan 'ala Manzhumati Syu'abu al-Iman, enam pilar keimanan tersebut memiliki beberapa unsur dan perilaku yang dapat menambah amal manusia bila dilakukan semuanya.
Namun, juga bisa mengurangi amal manusia bila ditinggalkan.
Cabang iman berjumlah 77, di mana setiap amalan harus dilakukan seseorang yang mengaku beriman.
77 cabang iman ini yang disebut syu'abul iman.
Adapun pembagian 77 cabang keimanan dikelompokkan menjadi:
A. Cabang iman yang berkaitan dengan niat, aqidah, dan hati
Pembahasan iman ini menitikberatkan pada jiwa atau hati sebagai pusat keyakinan seseorang.
Orang yang beriman itu di dalam hati, ucapan, dan perbuatan adalah sama. Sehingga dapat diartikan orang yang beriman memiliki prinsip, jujur, pandangan, dan sikap yang teguh.
Ada 30 hal yang termasuk dalam kelompok niat, aqidah dan hati. Sebagian kecilnya adalah sebagai berikut:
1. Iman kepada Allah SWT.
Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Inggris Kurikulum Merdeka Kelas 10 SMA Chapter 6 Halaman 136
2. Iman kepada malaikat Allah SWT.
3. Iman kepada kitab-kitab Allah SWT, dst.
B. Cabang iman berkaitan dengan lisan
Islam mengajarkan untuk senantiasa menjaga lisan Pastikan menggunakan lisan untuk sesuatu yang baik, tidak bertentangan dengan kehendak Allah SWT. Ada 7 cabang keimanan pada kategori berkaitan dengan lisan. 3 diantaranya adalah sebagai berikut:
1. Membaca kalimat thayyibah (kalimat-kalimat yang baik).
2. Membaca kitab suci Al Qur'an.
3. Belajar dan menuntut ilmu, dst.
C. Cabang iman berkaitan dengan perbuatan dan anggota badan
Ada 40 cabang keimanan dari dimensi perbuatan yang mencerminkan konkritnya keimanan seseorang. 2 diantaranya adalah:
1. Bersuci atau thaharah termasuk di dalamnya kesucian badan, pakaian, dan tempat tinggal.
2. Menegakkan shalat baik salat fardu, maupun sunah juga mengqadha salat.
Baca Juga: Kunci Jawaban PAI dan Budi Pekerti Kelas 10 SMA Halaman 24-27 Pilihan Ganda Kurikulum Merdeka
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR