Nakita.id - Sederet cara menghilangkan noda di tembok secara mudah.
Keberadaan noda di tembok memang kerap kali membuat Moms menjadi kesal.
Terutama bagi para Moms yang memiliki anak, adanya noda di tembok merupakan suatu hal yang wajar.
Karena biasanya, anak gemar sekali mencorat-coret tembok rumah.
Selain itu, bisa saja anak-anak mengotori tembok rumah dengan bekas makananya.
Sebagai orangtua, tentu saja tidak akan mungkin memarahi anak ketika sudah menggoreskan noda di tembok.
Pasalnya, anak kecil belum mengerti bahwa noda di tembok sulit untuk dihilangi.
Selain itu, keberadaan noda di tembok tentu saja membuat penampilan rumah menjadi kotor atau tak terurus.
Salah satu cara menghilangkan noda di tembok adalah dengan mengecat ulangnya kembali.
Tapi untuk mengecat tembok tentu saja membutuhkan banyak biaya.
Terutama bagi para Moms yang ingin menggunakan cat tembok berkualitas baik.
Baca Juga: Cara Manfaatkan Tomat untuk Dijadikan Masker Wajah, Siapkan Bahan-bahan Berikut Ini
Pasti budget yang harus dikeluarkan tentu saja akan lebih besar lagi.
Meski begitu, tak perlu khawatir Moms! karena ada cara menghilangkan noda di tembok dengan mudah.
Bahkan cara tersebut hanya mengandalkan bahan-bahan alami yang ada di rumah saja.
Melansir dari Kompas, pasta gigi merupakan bahan yang ampuh untuk menghilangkan noda di tembok dengan mudah.
Caranya, Moms tinggal oleskan saja seperempat sedok pasta gigi ke kain.
Kemudian, gosokkan pasta gigi tersebut pada noda ditembok dengan gerakan memutar ya Moms.
Setelah dirasa nodanya luntur maka siapkan kain bersih yang sudah dibasahi dan lap tembok kembali supaya bekas pasta gigi bisa terangkat.
Mungkin sebagian orang kaget bagaimana bisa mayonnaise digunakan untuk menghilangkan noda di tembok.
Pasalnya, mayonnaise kerap kali digunakan sebagai pelengkap makanan seperti burger, dan lainnya.
Tapi faktanya, mayonnaise memiliki manfaat lain yakni ampuh untuk mengangkat noda di tembok.
Caranya, Moms tinggal oleskan saja mayonnaise di permukaan noda pada tembok.
Oleskan secukupnya saja ya Moms, terpenting noda bisa tertutupi semua.
Diamkan beberapa menit Moms sebelum disiram dengan air.
Setelah itu lap dengan kain kering bersih supaya tembok kembali sempurna.
Bahan alami lainnya yang ampuh untuk hilangkan noda di tembok adalah lemon.
Moms bisa potong buah lemon menjadi dua bagian. Permukaan lemon yang terbuka bisa Moms gunakan untuk menggosok noda di tembok.
Ketika menggosok noda, jangan lupa untuk peras lemon ya Moms supaya sedikit-sedikit airnya keluar.
Kandungan asam yang ada di lemon ini lah yang berguna untuk menghilangkan noda di tembok.
Jika dirasa noda sudah luntur makan lap dengan kain bersih ya Moms.
Itu dia Moms, sederet cara menghilangkan noda di tembok dengan mudah.
Bahan-bahan alami tersebut tentu saja mudah ditemukan di pasaran.
Selain itu, bisa membuat Moms menjadi lebih irit karena tak perlu lagi membeli cat tembok.
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR