Nakita.id - Sudahkah Moms melakukan berbagai cara untuk meningkatkan kesehatan di era pandemi. Apa saja?
Masih tentang Hari Kesehatan Nasional, Moms perlu tahu caranya meningkatkan kesehatan di era pandemi.
Tentu Moms tahu bahwa selama 2 tahun lebih belakangan ini kita masih dihantui dengan virus Covid-19.
Bahkan, hingga detik ini, virus tersebut masih menjangkiti banyak orang dan bermutasi.
Varian XBB menjadi salah satu varian Covid yang cepat penyebarannya.
Yuk, simak cara untuk meningkatkan kesehatan di era pandemi. Bagaimana, ya?
1. Lakukan Aktivitas Fisik
Apabila sampai saat ini Moms masih jarang melakukan aktivitas fisik, baiknya mulai dari sekarang.
Perlu diketahui, melakukan aktivitas fisik diperlukan untuk meningkatkan sistem imunitas.
Jika olahraga terkesan susah untuk Moms, mulai dari hal yang paling mudah terlebih dahulu, misalnya:
1. Jalan sehat
Baca Juga: Hari Kesehatan Nasional, Ini Dia Cara Menjaga Imun Tubuh Tetap Sehat
2. Jogging
3. Bersepeda
4. Renang
5. Yoga
Lakukan setidaknya 30 hingga 60 menit setiap harinya sudah amat sangat cukup.
2. Konsumsi Makanan Bergizi
Selain aktivitas fisik, cara untuk meningkatkan imunitas lainnya adalah dengan mengonsumsi makanan bergizi.
Sudahkah Moms memiliki menu makanan dengan asupan nutrisi yang cukup setiap harinya?
Makanan seperti sayuran, buah-buahan, dan daging amat dibutuhkan untuk imunitas.
3. Tidur Cukup
Selama ini jika membicarakan tentang meningkatkan imunitas, masalah tidur jarang dibahas.
Baca Juga: Hari Kesehatan Nasional, Pentingnya Menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut Anak
Padahal, yang satu ini juga untuk memiliki sistem imunitas yang cukup.
Pertahanan tubuh terhadap segala macam bentuk penyakit bisa ditingkatkan dengan memiliki waktu tidur yang cukup.
4. Miliki Manajemen Stres yang Baik
Tak hanya tidur cukup, manajemen stres pun juga menjadi salah satu hal yang masih jarang dibicarakan.
Padahal, kesehatan mental seseorang di masa pandemi perlu menjadi perhatian juga.
Miliki coping system yang baik saat Moms merasa stres.
5. Vaksin dan Protokol Kesehatan
Terakhir yang tak kalah penting, Moms juga perlu segera melengkapi vaksin agar sistem imunitas bisa meningkat.
Vaksin memang tak serta merta membuat Moms jadi kebal virus, tapi bisa menurunkan risiko efek samping yang berlebihan apabila terpapar.
Tak lupa juga untuk menerapkan protokol kesehatan seperti menggunakan masker dan cuci tangan.
Itulah tadi beberapa hal yang bisa dilakukan untuk meningkatkan kesehatan di masa pandemi. Selamat Hari Kesehatan Nasional.
Baca Juga: Hari Kesehatan Nasional, Simak Cara Mencegah Batuk Pilek pada Anak
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR