Nakita.id – Penggunakan dot untuk mempermudah bayi meminum susu formula atau ASI hal yang biasa dilakukan.
Ini juga dapat sangat membantu bagi ibu yang tidak bisa menyusui bayi secara langsung.
Namun, di sisi lain menggunakan dot dalam jangka waktu yang panjang ternyata tidak terlalu disarankan.
Wah, kenapa ya Moms?
Bayi yang meminum susu dari dot terlalu lama dapat memberikan sejumlah dampak negatif.
Memperpanjang penggunaan dot hingga usia 2 tahun rupanya dapat mengganggu perkembangan normal rongga mulut dan menimbulkan masalah lain.
Untuk lebih memahami mengapa usia bayi harus berhenti menggunakan botol untuk menjaga kesehatan mulutnya penting untuk memahami bagaimana mulut berkembang.
Dilansir dari You are Mom, saat menyusu bayi melakukan gerakan dengan rahang dan lidahnya yang berbeda-beda tergantung cara menyusunya.
Dengan menyusui, bayi melakukan gerakan memerah susu untuk mendapatkan makanannya.
Upaya ini mendukung perkembangan gigi dan mulut sehingga mengurangi risiko menderita maloklusi di masa mendatang.
Selama menyusui, bagian belakang lidah dan langit-langit keras bayi mencengkeram puting susu, sedangkan bibir menutup mulut dengan rapat.
Baca Juga: Begini Cara Sterilkan Botol Susu Bayi dengan Benar, Moms Wajib Baca!
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR