Jika Moms ingin tampilan yang baru, rambut panjang dapat ditambahkan layer.
Gina mengatakan layer memungkinkan untuk menghilangkan ujung yang rusak dan juga menciptakan banyak peluang untuk penataan.
Untuk mendapatkan kembali kesehatan rambut, Gina merekomendasikan untuk memangkas setiap empat hingga enam minggu.
Selain itu, ahli rambut menyarankan untuk menggunakan produk yang dikemas dengan biotin, kolagen, dan vitamin B.
Karena ketiga bahan ini dapat membantu rambut terlihat muda dan sehat.
Adapun hal lain lagi yang bisa dilakukan untuk meningkatkan kesehatan rambut, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.
1. Tetap terhidrasi: Minum banyak air membantu fungsi seluruh tubuh, tetapi juga dapat melembabkan rambut.
2. Hindari keramas berlebihan: Keramas terlalu banyak bisa menghilangkan minyak. Untuk itu disarankan untuk keramas sebanyak satu hingga dua kali seminggu.
3. Perhatikan cara menata rambut: Bersikaplah lembut saat melakukan penataan rambut.
Hindari juga pengering rambut dan alat penataan rambut dengan panas tinggi, serta bahan kimia keras dalam perawatan rambut.
4. Pertimbangkan suplemen rambut: Seiring bertambahnya usia wanita, mereka berhenti memproduksi minyak dan kolagen sebanyak mungkin yang dapat berpengaruh juga pada rambut.
Baca Juga: Contoh Model Rambut Bayi Laki-Laki dan Perempuan Modern, Buat Si Kecil Makin Stylish
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR