"Karena berita buruk telah keluar tentang saya dan agensi kami dari portal berita baru-baru ini.
Terlepas dari apakah itu benar, saya sangat malu," ungkap Kwon Jin-young kepada StarNews.
Kwon Jin-young mengaku lalai hingga permasalahan ini terjadi.
"Semuanya karena kelalaian dan kurangnya kebijaksanaan saya, jadi saya merasa malu dan minta maaf," ungkapnya.
CEO Hook Entertainment tidak tinggal diam.
Pihaknya sudah melakukan pemeriksaan.
CEO Hook Entertainment tidak mau mengeluarkan pernyataan bila faktanya belum terungkap.
"Seperti yang disebutkan dalam siaran pers kami sebelumnya, kami meminta pengertian Anda bahwa kami saat ini berada di tahap organisasi untuk memeriksa fakta.
Dan kami menahan diri untuk tidak mengeluarkan pernyataan posisi kami karena ini dapat ditangani secara hukum," jelasnya.
Kwon Jin-young berjanji pihaknya akan bertanggung jawab atas hasil investigasi nantinya.
"Hook Entertainment dan saya akan melakukan yang terbaik untuk memastikan bahwa ini tidak akan mengganggu promosi hiburan dari bintang agensi kami," paparnya.
Baca Juga: Istri Presiden Korea Selatan Cantik Awet Muda di Usia Kepala 5, Ternyata Ini Rahasianya
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR