Ada juga larangan bagi ibu hamil agar tidak mandi lebih dari jam 9 malam, Moms.
Larangan ini masih dipercaya, karena masih berkaitan erat dengan perubahan Yin-Zi (jam 11 malam - 1 malam).
Dalam waktu ini, Yin dipercaya akan menjadi lemah sementara Yang menjadi kuat.
Yang akan berubah menjadi lemah saat berada di rentan waktu pukul 5-7 pagi.
Rentan waktu inilah yang bisa menjadi pilihan waktu terbaik bagi ibu hamil untuk mandi.
Ibu hamil juga dilarang untuk tak menyiksa hewan dalam kepercayaan Tionghoa.
Konteks menyiksa hewan ini juga termasuk dalam sikap memukul atau mematikan hewan ya, Moms.
Hal ini sangat dilarang untuk dilakukan agar saat dilahirkan, nantinya janin dapat terhindar dari penyakit kulit.
Kepercayaan ini sangat berkaitan erat dengan konsep hun dan po, yang juga digabung dengan ajaran Buddhisme.
Saat hamil, jangan pernah Moms coba-coba untuk memindahkan barang-barang di dalam kamar.
Sebab, menurut kepercayaan Tionghoa, memindahkan atau menggeser lemari atau barang-barang yand ada di dalam kamar, dapat meningkatkan risiko terjadinya keguguran.
Penulis | : | Geralda Talitha |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR