Sementara untuk ruang party yang ada di Timezone Mall Kelapa Gading 3 ini, juga bisa digunakan untuk merayakan hari bahagia Moms sekeluarga.
Contohnya saja seperti perayaan ulang tahun.
Suasana di ruang party juga akan semakin seru karena dipandu oleh party host yang akan memandu jalannya acara.
Salah satu area yang wajib Moms and Dads nikmati bersama Si Kecil adalah bowling.
Namun, tak perlu khawatir jika Moms, Dads dan Si Kecil tak memiliki keahlian dalam bermain bowling.
Sebab, dalam area bowling di Timezone ini, tak memperlukan teknik khusus dalam melemparkan bola.
Moms, Dads dan Si Kecil juga bisa menyewa peralatan bermain bowling sepertau kaus kaki yang bisa ditemukan di Timezone ini.
Di Timezone Mall Kelapa Gading 3 ini, juga tersedia area permainan basket.
Namun yang membedakan, area permainan basket ini memiliki konsep battle, yang diperuntukkan bagi orang dewasa.
Itulah rekomendasi tempat liburan yang bisa Moms kunjungi bersama Dads dan Si Kecil di akhir pekan.
Jangan lupa untuk mencoba semua wahana baru yang ada di Timezone Mall Kelapa Gading 3, ya!
Penulis | : | Geralda Talitha |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR