Antasida termasuk obat bebas yang bermanfaat untuk mentralkan asam yang berada di esofagus dan lambung.
Penggunaan obat ini juga membantu mengurangi rasa nyeri yang menjalar di ulu hati.
Meski begitu, Moms perlu berhati-hati untuk penggunaan obat ini untuk jangka panjang.
Efek samping karena terlalu sering menggunakan obat ini dapat menyebabkan diare, kram perut, hingga gangguan pada ginjal akibat penumpukan magnesium.
Ketika mencari obat asam lambung di apotek, maka pilihan obat yang bisa digunakan adalah H-2 receptor blockers.
Obat ini juga termasuk golongan obat antagonis H2.
Obat H-2 receptor blockers bekerja dengan cara mengurangi jumlah peningkatan produksi asam dalam lambung.
Mereka menghambat terjadinya sekresi asam di lambung selama 8 hingga 12 jam.
Obat H-2 receptor blockers ini juga bisa bertahan lebih lama di dalam tubuh untuk membantu meredakan gejala maag.
Adapun beberapa obat yang termasuk obat ini adalah famotidine, cimetidine, dan nizatidine.
Penurunan produksi asam lambung di dalam tubuh bisa bertahan hingga sekitar 12 jam setelah minum obat ini.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Mual Akibat Asam Lambung Naik Pakai Obat Herbal
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR