Peningkatan tersebut terjadi karena ada hormon progesterol yang meningkat karena kehamilan.
Dan suhu tubuh tersebut bisa bertahan tinggi sejak terjadi ovulasi hingga selama hamil.
Ciri-ciri hamil muda pada bulan pertama selanjutnya yaitu indra penciuman yang lebih tajam sehingga sensitif terhadap bau.
Penciuman yang menjadi lebih tajam ini dikarenakan hormon estrogen yang meningkat karena kehamilan.
Tetapi perlu diketahui juga efek samping hormon estrogen jelang menstruasi juga bisa membuat indra penciuman Moms lebih tajam.
Moms akan mengalami kram perut namun ini juga bisa jadi gejala sebelum menstruasi.
Untuk memastikannya, Moms harus menunggu sampai tanggal menstruasi tiba.
Jika darah menstruasi tidak keluar atau terlambat menstruasi, bisa jadi ini tanda kehamilan.
Ciri-ciri hamil muda pada bulan pertama terakhir adalah terlambat haid.
Mengapa bisa begitu?
Hal ini disebabkan karena tubuh menahan lapisan rahim. Itulah sebabnya mengapa haid jadi berhenti.
Baca Juga: 5 Ciri-ciri Hamil Muda yang Mudah Diketahui Tapi Jarang Orang Tahu
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR