3. Morning Sickness Berat
Ciri-ciri hamil anak perempuan yang akurat adalah morning sickness atau mual yang berlebihan.
Sebagian orang menilai gejala morning sickness berat menunjukkan bahwa bayi yang dikandung Moms memiliki jenis kelamin perempuan.
Penelitian pada 2017 juga mengindikasikan hal yang sama.
Penelitian tersebut menemukan bahwa ibu hamil yang mengandung bayi perempuan cenderung mengalami lebih banyak inflamasi ketika sistem imun mereka terpapar bakteri.
Perbedaan kecenderungan inflamasi ini dinilai dapat membuat Moms yang mengandung bayi perempuan merasa lebih tidak sehat dibandingkan Moms yang mengandung bayi laki-laki.
Oleh karena itu, ibu hamil dengan bayi perempuan lebih rentan mengalami morning sickness yang berat.
Mengetahui jenis kelamin si Kecil biasanya dilakukan di usia kehamilan 20 minggu.
Gejala-gejala tadi memang sering dialami oleh Moms yang hamil anak perempuan, namun masih memerlukan penelitian lebih lanjut untuk mendukung bukti-buktinya.
Maka dari itu, jika memang ingin mengetahui jenis kelamin si Kecil pastikan minta dokter untuk melakukan pemeriksaannya.
Biasanya, dokter akan melakukan pemeriksaan dengan USG untuk mengetahui jenis kelamin anak.
Baca Juga: Para Wanita Wajib Catat! 7 Ciri-ciri Hamil Muda Pada Bulan Pertama
Source | : | Medical News Today |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR