Nakita.id – Banyak yang belum tahu, berikut ini manfaat daun jambu biji yang sayang untuk dilewatkan.
Buah-buahan merupakan salah satu makanan yang wajib dikonsumsi setiap harinya.
Selain memenuhi kebutuhan vitamin, mineral, dan serat, buah-buahan juga dapat memberi manfaat untuk kesehatan.
Salah satu buah yang perlu secara rutin Moms konsumsi adalah jambu biji.
Kalau mendengar buah jambu biji, Moms pasti langsung terpikir dengan demam berdarah.
Ya, buah berwarna merah muda ini memang memiliki manfaat untuk mencegah demam berdarah, yaitu dengan meningkatkan jumlah trombosit yang turun.
Namun, tahukah Moms, jambu biji ternyata memiliki manfaat luar biasa lainnya, lo.
Tapi, untuk mendapatkan manfaat ini, yang Moms gunakan adalah daunnya.
Wah, apa saja manfaatnya, ya?
Berikut ini penjelasannya.
Melansir dari Times of India, inilah beberapa manfaat daun jambu biji untuk kesehatan.
Jika Moms sedang program menurunkan berat badan, jambu biji adalah salah satu buah terbaik yang harus dimakan rutin.
Sebab, satu jambu biji ukuran sedang hanya mengandung 37 kalori dan mengenyangkan perut dalam sekejap.
Ini juga membantu menurunkan kadar gula sambil menghentikan pati kompleks agar tidak berubah menjadi gula.
Selain makan buahnya, Moms juga bisa memanfaatkan daun jambu biji.
Dengan minum secangkir teh daun jambu biji, dapat membantu mencapai tujuan penurunan berat badan dengan sangat cepat.
Daun jambu biji memiliki sifat antimikroba yang membunuh mikroorganisme yang tidak diinginkan dalam sistem pencernaan.
Daunnya juga bisa membantu melancarkan buang air besar.
Jika minum teh daun jambu biji, itu akan bekerja seperti detoksifikasi untuk menghilangkan gas yang terperangkap di perut.
Selain produk perawatan kulit dan rambut, Moms juga bisa menggunakan daun jambu biji untuk memperindah tampilan kulit dan rambut.
Cara menggunakannya mudah sekali, Moms cukup memasukkan daun jambu biji ke dalam makanan harian.
Moms bisa meminum air rebusan daun jambu biji untuk mendapatkan vitamin C dosis tinggi dan antioksidan kuat.
Air rebusan daun jambu biji juga mampu mematikan radikal bebas yang melemahkan akar rambut dan memberi menyebabkan komedo maupun jerawat.
Dari diabetes hingga serangan jantung, obesitas, dan stroke, sebagian besar penyakit terjadi karena adanya kadar kolesterol dan gula darah yang tinggi.
Maka dari itu, sangatlah penting untuk Moms menjaga kadar gula darah dan kolesterol tetap terkendali.
Cara alami yang bisa digunakan adalah menggunakan teh daun jambu biji.
Teh daun jambu biji dapat membantu mengendalikan kadar gula darah dan meningkatkan resistensi insulin.
Ini juga membantu dengan meningkatkan HDL dan menurunkan kolesterol LDL, yang pada gilirannya menjaga kesehatan jantung dan hati.
Manfaat berikutnya dari daun jambu biji adalah untuk kesehatan seksual dan kesuburan.
Untuk pria, daun jambu biji dapat membantu meningkatkan jumlah sperma.
Namun, bagi wanita, daun jambu biji sangat membantu dalam meredakan kram menstruasi karena bisa sangat menyakitkan bagi sebagian orang.
Teh jambu biji adalah pilihan terbaik untuk mengurangi rasa sakit dan nyeri akibat menstruasi.
Selain itu, daun jambu biji dan ashwagandha direkomendasikan untuk masalah libido rendah atau kesuburan.
Keduanya memiliki khasiat alami yang membuatnya cocok untuk mengatasi masalah yang berkaitan dengan kesehatan seksual.
Jika tertarik mencoba membuat teh daun jambu biji, tenang saja, Moms.
Cara membuatnya mudah sekali, kok.
Pertama-tama, letakkan panci di atas api sedang dan panaskan 1 liter air.
Biarkan hingga mendidih, lalu tambahkan 5-6 daun jambu biji ke dalamnya.
Rebus daun jambu biji hingga tersisa 1/3 bagian.
Lalu, Moms akan mendapatkan ekstrak daun jambu biji.
Saring teh dan biarkan mendingin seperti suhu kamar.
Jika sudah mendingin, minumlah dua kali sehari untuk mendapatkan manfaat utama daun jambu biji.
Nah, itu dia Moms manfaat daun jambu biji dan cara membuat tehnya.
Mudah sekali, bukan?
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR