Dikutip dari WebMD, sekitar 40% anak berusia tiga tahun mengompol saat tidur.
Para ahli belum bisa menemukan alasan mengapa anak usia tertentu sudah berhenti mengompol sementara yang lain belum.
Bisa jadi ini masalah perkembangan anak.
Atau bisa juga karena kandung kemih si Kecil belum cukup berkembang untuk menampung urine semalaman.
Terkadang, anak juga belum memahami apa yang harus dilakukan ketika kandung kemih sudah penuh.
Mereka belum bisa menyadari betul kalau harus bangun dan ke toilet ketika merasa ingin pipis.
Anak biasanya sudah mendapatkan pelatihan toilet ketika mereka berumur 2-4 tahun.
Tapi, ada juga anak yang belum bisa melakukannya secara tepat meski di usia yang lebih tua.
Sementara itu, 85% anak usia 5-6 tahun sudah bisa berhasil tidur tanpa mengompol.
Meski begitu, ada juga anak yang masih mengompol di usia 10-12 tahun.
Baca Juga: Anak Masih Sering Ngompol? Coba Atasi dengan 3 Obat Alami Berikut
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR