Tabloid-Nakita.com – Berbagai gangguan saat hamil pasti Mama alami sepert morning sickness dan kelelahan. Tak hanya gangguan umum tersebut, Mama juga mungkin mengalami gangguan mata saat hamil. Gangguan mata bisa saja normal terjadi. Namun, ada beberapa gangguan mata yang dapat mengancam kesehatan Mama dan juga janin. Berikut daftar gangguan mata yang umum terjadi pada Mama.
Baca juga: Ini yang sering dikeluhkan ibu hamil
1.Penglihatan kabur
Penglihatan Mama yang menjadi kabur ketika hamil merupakan hal normal terjadi. Dr. Brian Levine seorang ahli kehamilan mengatakan hormon dapat memengaruhi kelengkungan lensa mata. Perubahan hormon di awal kehamilan menimbulkan gangguan ini. Mama harus waspada jika penglihatan kabur terjadi pada trimester akhir kehamilan. Hal ini bisa saja menjadi tanda preeklamsia. Gangguan ini dapat menyebabkan pendarahan retina, stroke bahkan kebutaan.
2.Lensa kontak dan kacamata jadi tidak nyaman
Saat hamil Mama merasa kacamata dan lensa kontak yang dipakai jadi tidak nyaman. Hormon estrogen yang meningkat selama kehamilan punya kemungkinan untuk mengubah kelengkungan dan ketebalan kornea. Sebuah survei yang dilakukan oleh U.K. Retailer Vision Direct mengungkapkan sebanyak 26% wanita hamil mengalami perubahan kacamata dan lensa kontak. Secara umum, gangguan ini tidak perlu terlalu diwaspadai. Jika sudah tidak nyaman, usahakan langsung mengganti lensa kontak dan kacamata.
Baca juga: Ibu hamil pantang melihat gerhana matahari
3.Mata kering dan bengkak
Selama kehamilan, gangguan mata kering dan bengkak ini memang normal terjadi. Mama bisa mengatasinya dengan menggunakan obat tetes mata. Tidak ada masalah-masalah tertentu jika Mama menggunakan obat tetes mata untuk mengatasinya. Namun, jika setelah bangun tidur dengan kondisi yang sama, Mama bisa menghubungi dokter. Tidur dengan kepala yang lebih tinggi juga bisa membantu untuk mengatasinya lo.
Baca juga: 3 Penyakit yang perlu diwaspadai saat hamil
4. Retinopati diabetik
Wanita yang mengalami diabetes mungkin memiliki gangguan mata. Beberapa tipe diabetes membuat pembuluh darah di retina berubah. Kondisi ini biasa disebut retinopati diabetik. Jika mengalami hal ini Mam harus melakukan berbagai tindakan seperti laser. Jika Mama memiliki riwayat diabetes dan mengalami gangguan mata, segera ke dokter. Waspada sangat dibutuhkan bagi penderita diabetes.
Gangguan mata saat hamil bisa jadi normal dan bisa jadi sesuatu yang membahayakan. Mama harus terus waspada dengan aneka gangguan gangguan yang tidak hanya mengganggu Mama. Gangguan mata sangat mungkin mengganggu dan mengancam kesehatan janin.
(Niken/Fox News)
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Gisela Niken |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR