Nakita.id - BMKG beri peringatan cuaca ekstrem pada Minggu 25 Desember 2022, padahal saat ini umat Nasrani sedang merayakan Natal.
Dilansir laman resmi BMKG, daerah pertemuan dan perlambatan kecepatan angin (konvergensi) memanjang dari perairan sebelah barat Aceh hingga Selat Malaka, dari Bengkulu hingga Sumatera Barat, di Selat Karimata, dari Jawa Timur hingga Jawa Tengah, di NTT, di Pesisir Barat Kalimantan Barat, dari Kalimantan Selatan hingga Kalimantan Utara.
Selain itu, juga dari Sulawesi Tenggara hingga Sulawesi Tengah, di Laut Maluku, di Maluku Utara, di Maluku, di Laut Banda, dan dari Papua hingga Papua Barat serta daerah pertemuan angin (konfluensi) terpantau di perairan sebelah barat Aceh, Laut Sulawesi, Laut Flores, Laut Natuna dan di perairan sebelah timur Filipina.
Kondisi tersebut mampu meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di sepanjang daerah konvergensi/konfluensi tersebut.
Wilayah yang berpotensi hujan lebat disertai kilat/petir dan angin kencang:
- Sumatera Barat
- Bengkulu
- Jambi
- Sumatera Selatan
- Lampung
- Banten
- Jawa Barat
- DKI Jakarta
- Jawa Tengah
- Yogyakarta
- Jawa Timur
- Bali
- Nusa Tenggara Barat
- Nusa Tenggara Timur
- Kalimantan Utara
- Sulawesi Utara
- Sulawesi Selatan
Baca Juga: Waspada Cuaca Ekstrem Saat Perayaan Hari Natal dan Tahun Baru
- Sulawesi Tenggara
- Maluku
- Papua Barat
- Papua
Wilayah yang berpotensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang:
- Aceh
- Wilayah yang berpotensi angin kencang:
- Kep. Riau
- Kalimantan Barat
- Kalimantan Tengah
- Sulawesi Tengah
Baca Juga: BMKG Beri Peringatan Cuaca Ekstrem pada Sabtu 17 Desember 2022, Mana Saja?
Rekap Perjalanan Bisnis 2024 TikTok, Tokopedia dan ShopTokopedia: Sukses Ciptakan Peluang dan Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR