Melansir Nakita dari swirlster.ndtv, beberapa tips membeli emas perhiasan untuk investasi di bawah ini juga tidak boleh dilewatkan.
1. Cek Kadar Kemurnian Emas
Kemurnian emas dapat ditentukan oleh karat. Emas 24 karat dianggap sebagai emas murni atau kadar 99,9%.
Selanjutnya, jangan lupa untuk mengecek hallmark. Hallmark menjadi salah satu cara lain yang menunjukkan kemurnian, dan disarankan untuk membeli perhiasan bertanda.
2. Warna
Emas mungkin memiliki variasi warna. Menggabungkan emas murni dengan logam lain akan menciptakan warna lain.
Tapi, emas kuning menjadi salah satu yang paling diminati. Jika Moms ingin memilih variasi lainnya, cobalah warna lain seperti putih dan rose gold.
3. Periksa Beratnya
Tips membeli emas perhiasan untuk investasi lainnya dengan memeriksa berat emas.
Selain itu, jangan lupa juga untuk selalu memastikan kondisi emas secara keseluruhan. Pastikan emas perhiasan tidak ada noda atau goresan.
Jika Moms ingin membeli emas, maka pilih toko yang memiliki reputasi baik.
Baca Juga: Ketahui Berapa Lama Investasi Emas akan Dapat Untung? Cek di Sini!
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR