Nakita.id - Berikut posisi ibu menyusui yang benar agar bayi tidak mudah gumoh.
Para Moms tentu saja harus mengetahui bagaimana posisi menyusui yang benar agar anak tidak mudah gumoh.
Mengetahui posisi memyusui yang benar agar bayi tidak mudah gumoh memang tidak mudah.
Terutama bagi para Moms yang baru memiliki anak dan belum punya pengalaman sama sekali.
Proses menyusui memang kelihatannya mudah sekali Moms.
Padahal akan ada banyak tantangan yang Moms hadapi ketika menyusui sang buah hati.
Selain memastikan produksi ASI lancar maka hal yang harus diperhatikan lainnya adalah posisi menyusui.
Posisi menyusui ini akan memengaruhi seberapa banyak ASI yang akan masuk ke tubuh anak.
Jika posisinya benar maka kebutuhan nutrisi anak pun akan terpenuhi dengan baik.
Anak juga menjadi tidak mudah gumoh Moms ketika disusui.
Sehingga ASI Moms tidak terbuang begitu saja nantinya.
Baca Juga: Cara Mudah Menyusui Bayi Kembar Diwaktu yang Bersamaan
Gumoh merupakan suatu kondisi dimana anak mengeluarkan cairan dari mulutnya seperti muntah.
Bayi yang mengalami gumoh tentu saja wajar Moms.
Tetapi ketika selalu gumoh setelah menyusui mungkin posisinya kurang tepat.
Melansir dari Kompas, posisi menyusui yang salah adalah ketika kepala bayi menengok ke payudara Moms, sedangkan badannya lurus.
Posisi tersebut tentu saja kurang tepat ya Moms, dan membuat bayi menjadi tidak nyaman.
Posisi yang benar adalah, miringkan badan bayi ke perut Moms saat menyusui.
Dengan begitu, secara otomatis kepala bayi pun sudah sejajar dengan badannya menghadap ke payudara.
Dengan posisi tersebut bayi pun menjadi tidak mudah gumoh Moms.
Selain kepala dan badan, posisi mulut bayi juga wajib Moms perhatikan ketika menyusui.
Pastikan areola atau bagian hitam yang ada di payudara masuk menyeluruh ke mulut bayi.
Dengan begitu, bayi pun akan mengisap ASI secara optimal Moms.
Baca Juga: 3 Cara Efektif Mengatasi Puting Lecet Saat Menyusui Dijamin Langsung Sembuh
Posisi ini juga akan menguntungkan Moms tentunya.
Karena posisi menyusui ini tak akan membuat payudara Moms terasa sakit.
Ketika menyusui mau dalam posisi duduk atau berbaring, jangan lupa untuk topang seluruh anggota tubuh bayi.
Terutama pada area bokongnya ya Moms, yang harus ditopang dengan tangan.
Ketika berbaringm topangan yang dilakukan tidak selalu harus dengan tangan.
Tetapi juga bisa dengan bantal guling yang di taruh di belakang badan bayi.
Jangan lupa juga untuk gunakan kedua payudara untuk menyusui sang buah hati secara bergantian.
Jangan hanya gunakan satu payudara saja ya Moms karena nanti yang satunya bengkak.
ASI yang ada di kedua payudara tentu saja harus dikeluarkan.
Itu dia Moms, posisi menyusui yang benar supaya bayi tidak mudah gumoh.
Semoga bisa Moms terapkan mulai hari ini ya!
Baca Juga: 4 Rekomendasi Pil KB Menyusui yang Aman Digunakan Tanpa Ada Efek Jangka Panjang
Belajar dari Viralnya Anggur Muscat, Ini Cara Cuci Buah yang Benar untuk Hilangkan Residunya
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR