Set balok kayu yang berwarna-warni sering dapat ditemukan di ruang kelas montessori.
Mainan balok ini dapat ditumpuk, diseimbangkan, dan dikombinasikan dengan yang lain untuk membuat pemandangan kota imajiner dengan jembatan dan bangunan, atau hanya untuk bereksperimen dengan tekstur dan gravitasi.
Pada bayi usia 12 bulan, anak-anak ada yang baru saja mulai belajar berjalan, jadi mereka tertarik pada mainan yang bisa berjalan bersama mereka dan mendorong untuk terus berjalan.
Jika biasanya anak mendorong kursi atau meja, Moms bisa memberikan kado untuk anak 1 tahun dengan mainan yang bisa didorong untuknya.
Selain akan menemani Si Kecil belajar berjalan, mainan ini biasanya juga dilengkapi dengan beberapa tombol yang memiliki suara yang menarik sebagai hiburan saat ia mulai merasa lelah berjalan di sekitar rumah.
Mainan balok bisa menjadi ide menarik sebagai hadiah tahun baru bayi 12 bulan.
Moms bisa membeli mainan balok biasa, atau dapat membeli mainan Lego dengan bentuk karakter tertentu seperti superhero, atau karakter anak-anak.
Kado ini cukup digemari karena warna yang mencolok dan bentuk yang beraneka ragam sehingga dapat menarik perhatian Si Kecil.
Puzzle adalah ide hadiah untuk anak 1 tahun yang juga tepat bagi Si Kecil.
Dilansir dari Penfield Building Blocks, puzzle dapat meningkatkan perkembangan kognitif buah hati, motorik, koordinasi mata dan tangan, serta memorinya.
Merangkai puzzle akan membuat imajinasi Si Kecil ikut berkembang.
Baca Juga: Jangan Dimarahi, Berikut Cara Mengatasi Anak Usia 10 Tahun yang Masih Ngompol
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR