Nakita.id - Tak terasa kita sudah berada di penghujung tahun 2022. Cek di sini beberapa pilihan aktivitas malam tahun baru bersama keluarga di rumah yang bisa dilakukan.
Seperti yang kita tahu, aktivitas malam tahun baru biasanya identik dengan pesta barbekyu, menyalakan kembang api, atau makan malam bersama keluarga.
Padahal, aktivitas malam tahun baru bisa dilakukan di rumah saja, Moms dan Dads.
Bersama keluarga inti dan tak perlu mengeluarkan biaya berlebih.
Bahkan, beberapa aktivitas malam tahun baru bersama keluarga ini bisa dibilang unik serta tidak membosankan.
Apa saja ya kira-kira? Melansir dari Mommy Poppins, berikut ini beberapa pilihan aktivitas yang Moms dan Dads bisa lakukan bersama keluarga di rumah.
Aktivitas pertama yang bisa dilakukan oleh keluarga adalah memecahkan balon setiap jamnya sampai waktu pergantian tahun tiba.
Sebelum meniup serta menghias balon, Moms dan Dads bisa mengisi balon tersebut sebelumnya dengan payet, confetti, atau glitter.
Juga, secarik kertas dengan satu aktivitas tertentu yang tentunya ramah keluarga dan bisa dilakukan selama satu jam sebelum memecahkan balon berikutnya.
Agar tidak terlalu menguras tenaga, Moms dan Dads bisa memulai aktivitas ini setelah makan malam bersama keluarga.
Malam tahun baru juga identik dengan pesta menari, Moms dan Dads!
Baca Juga: Ini Dia Deretan Tempat Wisata Kuliner di Kota Malang untuk Rayakan Tahun Baru, Harga Mulai Rp 8.000
Tanpa harus merogoh kocek, Moms dan Dads tentu juga bisa lo mengadakan aktivitas malam tahun baru bersama keluarga di rumah ini.
Mainkan musik kesukaan dan tentunya ramah anak, lalu menarilah bersama-sama sesuka hati. Atau, Moms dan Dads juga bisa mengadakan lomba kecil-kecilan untuk mencari siapa penari terbaik di keluarganya sendiri.
Aktivitas ini sangat bagus untuk melatih motorik anak sejak dini, lo.
Aktivitas malam tahun baru lainnya yang juga bisa Moms dan Dads coba bersama keluarga adalah berpakaian lalu berpose heboh di rumah.
Moms dan Dads bisa ajak sekeluarga untuk berpakaian terbaik sebelum menyambut pergantian tahun.
Tak lupa juga mengenakan aksesoris unik yang berkaitan dengan pergantian tahun, seperti kacamata, topi, dan lain-lain.
Tanpa harus merogoh kocek demi pergi ke studio foto, Moms dan Dads bisa mengambil foto terbaik secara mandiri di rumah.
Apalagi, zaman sekarang ini sudah banyak gawai ataupun kamera saku yang bisa Moms dan Dads pakai untuk mengambil foto berkualitas layaknya fotografer profesional.
Moms dan Dads hanya perlu memanfaatkan tripod, atau barang lain di rumah yang sekiranya bisa dijadikan sebagai ‘tripod’.
Aktivitas lainnya yang juga bisa Moms dan Dads coba adalah memasak makan malam tahun baru bersama keluarga.
Selain menghemat biaya, Moms dan Dads juga tentunya menghemat tenaga karena tidak perlu bepergian keluar rumah dan menghadapi kemacetan dimana-mana.
Baca Juga: Ide Aktivitas Malam Tahun Baru Seru Bersama Si Kecil Tanpa Membuat Anak Begadang
Moms dan Dads bisa ajak keluarga untuk memasak makanan favorit masing-masing anggota keluarga.
Mulai dari membeli bahan-bahannya, mempersiapkan bahan-bahan untuk dimasak, memasak, hingga menyajikannya.
Tak lupa juga, menyiapkan meja makan lengkap dengan taplak, piring, sendok, garpu, hingga gelas.
Selain mendekatkan hubungan antar keluarga, anak juga belajar cara bertanggung jawab di rumah.
Aktivitas malam tahun baru bersama keluarga berikutnya yang juga bisa dilakukan di rumah adalah membuat resolusi.
Alih-alih menjadi suatu tradisi sebelum pergantian tahun, membuat resolusi justru membantu keluarga khususnya anak dalam bergerak meninggalkan masa lalu yang sudah terjadi.
Apabila Si Kecil merasa kebingungan, Moms dan Dads bisa bantu mengajak Si Kecil untuk berbicara bersama-sama tentang beberapa hal yang sudah terjadi di tahun ini. Baik itu hal menyenangkan maupun hal menyedihkan.
Aktivitas yang terakhir ini juga bisa Moms dan Dads coba bersama-sama di malam pergantian tahun.
Moms dan Dads bisa siapkan tempat untuk melihat bintang bersama-sama.
Bahkan jika perlu, membawakan jaket atau selimut dan minuman panas untuk menemani malam hari.
Nah, itu tadi 6 aktivitas malam tahun baru bersama keluarga di rumah yang bisa Moms dan Dads coba lakukan tanpa harus merogoh kocek. Selamat mencoba!
Baca Juga: Mau Ajak Si Kecil Begadang di Malam Tahun Baru? Simak Tipsnya Agar Anak Tidak Cranky
Rayakan Hari Ibu dengan Kenyamanan di Senyaman, Studio Yoga dan Meditasi Khusus Wanita Berdesain Modern serta Estetik
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR