"Aku bersyukur banget. Aku berdoa pokoknya saat ini aku cuma percaya sama Tuhan sama allah kalau semua aku bisa lewati.
Aku bisa kuat karena Allah. Karena itu buat aku senang bisa lewati operasi, besoknya sadar dan kenali aku," tutur Dilla.
Selain mengabarkan kondisi kesehatannya menurun, Aldilla Jelita juga ternyata melakukan penggalangan dana. Loh kenapa ya Moms?
Melansir Tribunnews, Aldilla Jelita mengatakan kalau keuangannya menipis karena biaya rumah sakit selama empat hari ini sangat besar.
"Aku mau memberi tahu kalau kami lagi agak berat, kami lagi usahakan banget (mencari biaya)," kata Aldilla Jelita dalam jumpa persnya di RS Abdi Waluyo, Sabtu (31/12/2022).
Dia akan membuka penggalangan dana untuk biaya pengobatan Indra Bekti. Alasannya, Indra Bekti masih harus menjalani perawatan hingga 20 hari ke depan.
"Biayanya sudah sangat besar," ucapnya.
Menurutnya, dia sudah mengirimkan pesan berantai kepada semua teman, sahabat, dan keluarga besar untuk meminta bantuan.
"Alhamdulillah, ada beberapa yang sudah memberikan kebaikan dan keikhlasannya, alhamdulillah," ujarnya.
Aldilla Jelita berharap, penggalangan dana yang akan dilakukannya tersebut bisa membantu biaya pengobatan.
"Semoga yang mendengar ini bisa membantu Mas Bekti, berharap ada tangan baik yang bisa menolong Mas Bekti sampai sehat," ujar Aldilla Jelita.
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR