Jangan lupa juga gunakan handuk berbahan halus untuk mengeringkan tubuh setelah mandi.
Penggunaan parfum berbau tajam juga lebih baik dihentikan karena berpotensi buat kulit menjadi iritasi Moms.
Ketika menjalani kehamilan, sebagian besar perempuan pasti sangat lemas dan malas mandi.
Bahkan ada beberapa yang justru takut air karena dianggap sangat dingin.
Akhirnya, mereka justru lebih senang mandi menggunakan air panas.
Padahal mandi menggunakan air panas justru bisa membuat kulit menjadi kering.
Sehingga bisa membuat perut semakin gatal lo Moms.
Apabila memang Moms sama sekali tidak bisa mandi dengan air suhu normal, dan tetap menggunakan air panas tidak apa-apa, asalkan tidak keseringan.
Jangan lupa juga gunakan pelembab pada kulit setelah mandi air panas.
Supaya kulit tidak terasa kering dan juga gatal ya Moms.
Itu dia, penyebab perut gatal saat hamil dan cara mengatasinya, selamat mencoba!
Baca Juga: Menggaruk Perut Gatal Saat Hamil Sebabkan Bayi Lahir Cacat dan Prematur, Benarkah?
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR