Nakita.id - Yuk, Moms ketahui beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menghemat gas elpiji.
Siapa yang tidak ingin pengeluaran untuk gas elpiji bisa tetap stabil setiap bulannya?
Memang biasanya pengeluaran untuk gas elpiji satu tabung tergolong terjangkau.
Namun, bila terus menerus habis dalam waktu yang sedikit, akan membuat anggaran bulanan membengkak juga.
Ada beberapa tips untuk mencegah pemborosan gas elpiji.
Melansir berbagai sumber, berikut tips ampuh menghemat gas elpiji yang perlu Moms ketahui.
Tahukah Moms bahwa dengan cara sederhana seperti menutup masakan dengan penutup bisa mempercepat proses memasak.
Ini bisa membantu Moms menghemat gas elpiji.
Selain itu, proses masak yang cepat bisa membuat Moms berganti mengerjakan pekerjaan lainnya.
Tahukah Moms bila alat masak yang masih basah bisa menyebabkan penggunaan gas lebih banyak.
Sehingga, sebaiknya pastikan alat memasak sudah benar-benar dalam keadaan kering.
Bila Moms baru selesai mencucinya, sebaiknya lap menggunakan kain lembut yang menyerap air.
Moms penting untuk memeriksa pipa, burner LPG, dan regulator dengan baik.
Pastikan tidak ada kebocoran sekecil apa pun.
Sebab, kebocoran sedikit saja bisa menyebabkan gas terbuang sia-sia.
Kelemahan dari memasak dengan api besar adalah bisa membunuh enzim.
Selain itu, nutrisi, dan vitamin pada makanan juga akan hilang.
Disarankan bagi Moms memasak dengan menggunakan api kecil.
Masak dengan api kecil bisa menghemat gas elpiji.
Banyak orang tidak memperhatikan komposisi bahan saat memasak.
Ini menyebabkan banyak orang menggunakan terlalu banyak air atau justru terlalu sedikit air.
Kesalahan ukur ini bisa menyebabkan memasak lebih lama dan boros gas.
Baca Juga: Cara Menghemat Penggunaan Gas Elpiji 3 Kg Supaya Awet 1 Minggu Lebih
Bagi Moms yang memasak daging tentu ingin mendapatkan hasil berupa daging yang empuk dan matang merata.
Banyak orang memasak daging dengan memasaknya berjam-jam di atas kompor.
Untuk mempermudah dan mempercepat proses memasak daging, Moms bisa menggunakan panci presto.
Memasak menggunakan panci presto bisa selesai lebih cepat.
Sehingga, bisa menghemat penggunaan gas elpiji.
Melansir American Council for an Energy Efficient Economy, panci presto bisa menggunakan 50-75 persen lebih sedikit energi.
Untuk memastikan makanan tidak gosong saat menggunakan panci presto, Moms harus menambahkan air minimal 500 ml.
Jika alat masak didapati penyok, sebaiknya jangan dilakukan.
Memasak menggunakan teflon atau wajan yang sudah penyok bisa mengurangi efektivitas memasak dan membutuhkan gas yang lebih banyak.
Itulah tadi beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menghemat gas elpiji.
Selamat mencoba, Moms.
Baca Juga: Begini Cara Daftar Agen Gas Elpiji 3 Kg yang Mudah, Tertarik Coba?
Masih Banyak yang Keliru, Begini Cara Tepat Melakukan Toilet Training pada Anak
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR