Nakita.id - Nasib baik nampaknya mulai menghampiri Tiko, pemuda berusia 23 tahun yang belum lama ini diketahui mengurus ibunya sendirian di rumah yang terbengkalai.
Sebelumnya diketahui, Tiko sampak rela untuk tak melanjutkan kuliahnya karena mengurus ibunya yang sakit.
Setelah dievakuasi oleh beberapa relawan, akhirnya ibu Tiko saat ini telah dirawat intensif di rumah sakit.
Banyak yang kemudian bersimpati pada keadaan Tiko dan akhirnya menawarkan pekerjaan padanya.
Ia ditawari pekerjaan oleh pengusaha Jhon LBF dengan gaji senilai Rp 10 juta per bulan.
Apa alasannya? Ternyata, ia masih pertimbangan kondisi ibunya. Tiko tidak bisa berada jauh dari ibunya yang memiliki masalah kesehatan mental.
“Terima kasih untuk segala tawaran, tentunya jadi hal yang positif ke depannyab buat saya. Tapi, untuk saat ini masih ku pertimbangkan karena masih banyak yang harus dipikirin selain pekerjaan.
“Bang Jhon masih menunggu keputusan ku, cuma aku masih mempertimbangkan lebih lanjut lagi, tentunya tanpa mengurangi rasa hormat dan terima kasih,” ucap Tiko, saat ditemui di dekat kediamannya di Jatinegara, Jakarta Timur, melansir dari Grid.
Sejauh ini ia lebih tertarik untuk membuka usaha sendiri dibanding bekerja di bawah naungan orang lain.
Di lain sisi pemuda tersebut juga sadar, untuk memiliki usaha sendiri, ia butuh kemampuan yang mumpuni.
“Sebenarnya aku lebih kepengin usaha, cuma masih dipertimbangkan karena belum dapat ingin pekerjaan apa nanti,” lanjut Tiko.
GIV Gelar Kompetisi 'The Beauty of GIVing' Guna Dukung Perjalanan Inspiratif Womenpreneur Indonesia
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR