Nakita.id – Benarkah balita boleh berhenti ke posyandu setelah mendapatkan imunisasi lengkap?
Tak sedikit orangtua yang beranggapan tidak perlu lagi membawa anak mereka ke posyandu setelah mendapatkan vaksinasi lengkap.
Maka tak heran jika setelah anak berusia 1 tahun, angka kunjungan ke posyandu kian menurun.
Moms mungkin merasa enggan untuk membawa ke posyandu karena merasa imunisasinya sudah terpenuhi.
Tidak membawa anak ke posyandu juga dilakukan karena menganggap Si Kecil sudah sehat.
Jika terdapat pertanyaan, benarkah balita boleh berhenti ke posyandu setelah mendapatkan imunisasi lengkap? Tentu saja jawabannya tidak benar ya Moms.
Sebab, posyandu tidak hanya berkaitan dengan vaksinasi saja.
Di posyandu nantinya berat badan, tinggi badan, serta lingkar kepala anak diukur.
Posyandu memiliki peranan besar untuk mendeteksi sejak dini apabila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
Melansir dari laman Kementerian Kesehatan Direktorat Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat justru menghimbau hingga anak berusia 5 tahun, Moms harus rutin membawanya ke posyandu.
Apabila hal ini tidak dilakukan, dikhawatirkan tumbuh kembang anak serta pemenuhan gizinya tidak terpantau dengan baik.
Baca Juga: Manfaat Posyandu Bagi Ibu Hamil, Yuk Moms Rutin Ikut Kegiatannya
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR