Nakita.id - Tak hanya karena nikmat, bayam menjadi salah satu sayuran yang sering direkomendasikan untuk dikonsumsi karena manfaatnya.
Bayam merupakan sayur yang kaya akan zat gizi untuk tubuh.
Mulai dari vitamin, mineral, serta serat.
Sayangnya, mengonsumsi bayam dalam jumlah berlebih justru akan memicu bahaya.
Mengutip dari WebMD, berikut adalah bahaya tersembunyi ketika Moms terlalu banyak atau sering makan bayam.
1. Masalah Pencernaan
Makan bayam terlalu banyak justru akan memicu masalah pencernaan.
Pada dasarnya, bayam yang dikonsumsi pada kadar sesuai baik untuk melancarkan pencernaan.
Namun jika terlalu banyak akan menimbulkan gangguan pencernaan, seperti buang gas, kram, kembung, sembelit atau diare.
2. Batu Ginjal
Bayam kaya akan oksalah yang jika dikonsumsi berlebihan justru memicu kondisi berbahaya yang disebut hyperoxaluria.
Baca Juga: Siapa Sangka, Cuma Pakai Bayam Bisa Kuat Tahan Lama di Ranjang, Pria Gas Pol!
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR