Kopi mengandung nitrogen yang mana kandungan tersebut mampu membantu menetralkan bau.
Cara penggunaan dan juga pengaplikasiannya mudah. Bahkan Moms tak perlu mengeluarkan biaya.
Caranya adalah dengan meratakan ampas kopi yang basah ke dalam loyang atau wadah yang kering.
Diamkan sampai benar-benar kering.
Setelah kering, masukkan ampas kopi ke wadah terbuka.
Kemudian letakkan di setiap sudut rumah untuk menghilangkan bau tidak sedap di dalam rumah.
Moms juga bisa menggunakan wadah dengan tutup yang memiliki lubang untuk mencegah ampas kopi terkena samparan kaki dan menyebabkan tumpah di lantai.
Ampas kopi juga bisa dimasukkan ke dalam kulkas untuk mengatasi bau tak sedap yang ada di kulkas.
Hal ini karena khasiat dari ampas kopi adalah untuk membantu menyerap bau yang kuat di dalam kulkas dan memberi kesegaran.
Ganti wadah dan ampas kopi jika sudah digunakan selama 1 minggu atau kapan pun bau tak sedap mulai muncul.
Dengan demikian, rumah akan kembali segar dan tidak perlu mengeluarkan biaya besar.
Baca Juga: Ngapain Mahal-mahal ke Klinik? Cuma Butuh Kopi dan Susu Bubuk Wajah Mulus bak Tanpa Pori-pori
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR