Penyakit seperti yang dialami Nunung memang tak bisa ditolak dan dihindarkan.
Akan tetapi, Moms bisa menghindari penyebabnya.
Salah satu penyebab kanker payudara berasal dari makanan.
Mengutip Healthline berdasarkan temuan American Cancer Society, berikut ini adalah beberapa makanan yang bisa memicu kanker payudara seperti yang dialami Nunung:
- makanan fast food atau cepat saji,
- segala jenis gorengan,
- alkohol,
- karbohidrat olahan, seperti roti, mi, makanan yang dipanggang, atau kue,
- daging olahan misalnya sosis, burger, kornet, salami, dan sejenisnya,
- makanan yang mengandung gula tambahan dan pemanis buatan misalnya dessert, minuman seperti soda, sirup, dan lain sebagainya.
Untuk itu sebelum menyesali dampak yang terjadi, ada baiknya hindari mengonsumsi makanan di atas dengan jumlah berlebih ya, Moms!
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR