Nakita.id - Yuk, Moms ketahui lebih jauh soal osteosarkoma, salah satu jenis kanker yang diidap oleh ratusan anak Indonesia.
Sebentar lagi kita akan memperingati Hari Kanker Anak Sedunia pada 15 Februari mendatang.
Pada hari peringatan tersebut, ada baiknya orangtua mengetahui lebih dalam soal kanker pada anak.
Ya, sampai saat ini, anak-anak menjadi salah satu golongan yang rentan akan kanker.
Melansir dari Kompas, ada sejumlah jenis kanker yang diderita oleh anak-anak, salah satunya adalah osteosarkoma.
Jenis kanker yang satu ini menjadi salah satu dari sub grup kanker diidap anak-anak paling banyak di samping leukemia dan retinoblastoma.
Kira-kira, apa sih yang dimaksud dengan osteosarkoma dan apa yang menjadi penyebabnya?
Yuk, simak penjelasannya berikut ini:
Melansir dari Mayo Clinic, osteosarkoma merupakan jenis kanker yang perkembangannya dimulai dari bagian tulang.
Sel-sel kanker kemudian membentuk jaringan di bagian tulang. Biasanya terjadi pada kaki atau lengan.
Jenis kanker yang satu ini juga banyak diderita oleh anak-anak dan remaja.
Apakah gejala osteosarkoma bisa dirasakan?
Biasanya, anak-anak yang menderita penyakit yang satu ini akan mengalami beberapa gejala, di antaranya:
1. Bengkak atau benjol di bagian tulang
2. Sakit atau nyeri pada bagian tulang atau sendi
3. Adanya cedera pada tulang tanpa alasan yang jelas
Sebenarnya apa sih yang menyebabkan seorang anak mengalami penyakit yang satu ini?
Sayangnya sampai saat ini ahli kesehatan belum bisa menemukan jawaban yang pasti atas pertanyaan tersebut.
Namun, ada beberapa faktor risiko yang memperbesar peluang seseorang mengalami penyakit yang satu ini, di antaranya:
1. Pernah menjalani terapi radiasi sebelumnya
2. Mengalami kelainan pada tulang
3. Keturunan
Baca Juga: Hari Kanker Anak Sedunia, Pengobatan yang Tepat untuk Penyembuhan Retinoblastoma Pada Anak
Apabila anak mengalami gejala-gejala osteosarkoma, ada baiknya langsung konsultasikan dengan dokter.
Tak hanya itu saja, jika mengalami cedera dan memengaruhi kondisi tulang dan sendinya, segera periksakan.
Osteosarkoma bisa disembuhkan secara total dengan pengobatan, Moms.
Ada beberapa macam pengobatan osteosarkoma tergantung dari gejala dan keparahannya.
Melansir dari Cancer.org, ini dia beberapa pilihan untuk mengatasi osteosarkoma:
1. Operasi
2. Radiasi
3. Kemoterapi
4. Konsumsi obat imunoterapi
Melansir dari Mayo Clinic, untuk mencegah penyebarannya ada juga pilihan amputasi.
Itulah tadi beberapa hal yang perlu Moms ketahui soal osteosarkoma.
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Source | : | Mayo Clinic,cancer.org |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR