Nakita.id - Pemakaian kulkas yang awet tahan lama pasti membuat Moms tak perlu mengeluarkan biaya servis dan lain sebagainya.
Sayangnya, masih banyak yang mengeluh kulkas yang dibeli mudah rusak.
Padahal sudah membeli kulkas terbaik dengan harga yang tidak murah.
Tapi ternyata, awet tidaknya kulkas bukan hanya karena harganya lho Moms.
Perawatannya juga jadi salah satu pemicu kulkas tersebut bisa awet tahan lama.
Oleh sebab itu agar kulkas di rumah awet tahan lama, Moms bisa melakukan perawatan dengan tepat.
Mengutip dari Real Simple, berikut adalah tips merawat kulkas agar awet tahan lama.
Moms harus memastikan kumparan kondensor selau dalam kondisi yang bersih.
Karena ketika kumparan kondensor tertutup debu, kulkas tidak dapat bekerja secara efisien.
Oleh sebab itu, setiap dua tahun sekali, usahakan selalu tarik mesin dari dinding untuk memperlihatkan gulungan di belakang, atau lepas kisi-kisi jika gulungan berada di bagian bawah depan.
Jangan lupa juga untuk cabut steker kulkas dan lakukan sedot debu menggunakan vacuum cleaner.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap di Kulkas Pakai Ekstrak Vanila
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR