Ada juga yang disampaikan secara langsung pada akhir pertunjukan.
Biasanya, amanat berisi nilai-nilai dalam masyarakat seperti nilai moral, sosial, budaya, dan estetika.
Alur cerita berisi jalan cerita pada pertunjukan drama.
Ini sangat menentukan keseruan dalam peletakan masalah, konflik, klimaks, hingga penyelesaian masalah.
Ada drama yang menggunakan alur maju, mundur, hingga campuran.
Pemilihan alur yang tepat bisa menarik perhatian penonton.
Latar umumnya dibagi menjadi 3, yaitu tempat, waktu, dan suasana.
Untuk latar tempat biasanya ditata sedemikian rupa di panggung sesuai dengan yang ada pada naskah.
Misalnya latar di pedesaan, rumah, kantor, dapur, dan sebagainya.
Penampilan latar yang tepat bisa membantu penonton memahami suasana dalam cerita.
Itulah dia penjelasan mengenai unsur-unsur pembangun pertunjukan drama.
Baca Juga: Penjelasan Jenis-jenis Teks Drama, Bahasa Indonesia SMA Kelas 11 Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR