Nakita.id – Parfum merupakan fashion item yang wajib dimiliki untuk melengkapi penampilan sehari-hari.
Aroma menyegarkan dari wewangian ini dapat menambah kesan tertentu sehingga jadi makin percaya diri.
Apalagi saat ini parfum sudah tersedia dengan banyak varian yang cocok digunakan di setiap aktivitas.
Namun sayangnya, tidak semua minyak wangi bisa bertahan lama seharian.
Terkadang hanya beberapa jam baunya sudah hilang dan akhirnya perlu menyemprotkan ulang.
Jika hal ini terus terjadi, bisa-bisa cepat boros ya Moms.
Tapi tahukah Moms rupanya ada tips yang dapat dilakukan supaya parfum dapat tahan lama meskipun berkeringat.
Wah, jangan-jangan selama ini cara pakai parfum yang salahlah membuat wanginya hanya bertahan sebentar.
Yuk langsung cari tahu bagaimana tips menyemprotkan parfum yang benar.
Tips yang dapat diterapkan supaya minyak wangi tahan lama adalah menyemprotkannya setelah mandi pada kulit yang lembab.
Saat keluar dari kamar mandi, suhu kulit dan tubuh tinggi yang mana panas dapat menyebarkan aroma.
Baca Juga: 9 Titik Menyemprot Parfum Supaya Punya Kesan Aromanya Tahan Lama Meski Orangnya Sudah Lewat Jauh!
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR