Rambut kering dapat menyebabkan helaian rambut beruban karena kurangnya kelembapan.
Cobalah oleskan minyak kelapa hangat ke kulit kepala, pijat dengan lembut dan cuci rambut setelah 2 jam.
Minyak kelapa hangat dapat memberikan kelembapan dan nutrisi yang cukup untuk rambut dan kulit kepala.
Cara lainnya juga bisa menggunakan daun kari. Rebus segenggam daun kari untuk minyak rambut sebelum dioleskan.
Ini akan menunda uban pada rambut.
Memijat rambut secara teratur dengan minyak alami akan sangat membantu.
Campurkan garam beryodium dengan teh hitam, lalu pijat perlahan dan biarkan selama satu jam.
Jika sudah, bilas rambut dengan air biasa.
Selain dengan bahan alami di atas, bisa mencoba menggunakan minyak almond.
Campurkan minyak almond dengan amla dan jus lemon.
Lalu oleskan pada kulit kepala dan biarkan semalaman untuk mencegah uban prematur.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Uban di Usia 40 Tahun dengan Bahan Alami, Ternyata Bisa Loh!
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR